Jakarta (Antara Babel) - Olahan kambing menjadi salah satu kekhasan perayaan Idul Adha.
Mengolah daging kambing yang punya aroma kuat tidak semudah daging lain yang tidak berbau kuat. Jika tidak pandai mengolah, bisa jadi nafsu makan hilang karena daging masih berbau prengus kambing.
"Salah satu kuncinya adalah tidak kena air biar tidak prengus," kata pakar kuliner Arie Parikesit di Jakarta, Kamis.
Selain itu, rempah-rempah juga membantu menghilangkan aroma kuat pada daging kambing.
Jahe, kunyit, kayu manis, cengkeh dan bunga lawang bisa membuat daging kambing tak berbau.
Meski demikian tidak semua rempah itu harus dipakai sekaligus. Beberapa rempah bisa digunakan sesuai dengan resep masakan yang akan dibuat.
"Untuk kambing, biasanya yang dipakai adalah rempah untuk membuat gulai," ujar dia.
Bila tidak punya banyak waktu untuk mengolah daging dengan aneka rempah, masak daging kambing menggunakan kecap manis untuk mengurangi baunya.
"Legitnya kecap manis bisa memotong aroma keras kambing," kata Arie.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017