Pangkalpinang (Antara Babel) - Pemerintah Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar bimbingan teknis pengelolaan keuangan daerah untuk mewujudkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) yang lebih baik, akurat, transparan dan akuntabel.

Wakil Wali Kota Pangkalpinang, Muhammad Sopian, Senin, mengatakan bimtek tersebut merupakan salah satu langkah strategis yang harus dilakukan guna merespons tuntutan publik terhadap transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan.

"Dalam hal ini mampu meningkatkan kapasitas, kompetensi, profesional aparatur pengelolaan keuangan daerah dalam menjalankan peran dan fungsinya sehingga kinerja pengelolaan dan penatausahaan keuangan senantiasa konsisten dengan mengedepankan prinsip tata kelola pemerintahan yang baik sesuai aturan yang berlaku," katanya.  

Menurut dia, bimtek tersebut dilaksanakan dengan harapan dalam pelaksanaan pengelolaan keuangan daerah ke depan terwujud pemerintahan yang bersih dan tata kelola yang baik.

"Pemerintahan yang bersih dan tata kelola yang baik merupakan kunci kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah yakni dengan mewujudkan prinsip transparansi dan akuntabilitas dalam menghasilkan pertanggungjawaban keuangan yang disusun secara akurat, terlebih menjelang akan berakhirnya pelaksanaan APBD tahun 2017 yang efektifnya kurang lebih dua bulan lagi," Ujarnya.

Sopian berharap bimtek dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya sehingga unit kerja memiliki kemampuan dan segera meningkatkan kinerja.

"Selain itu unit kerja juga selalu konsisten dengan tata kelola keuangan yang baik dan benar dalam mewujudkan LKPD yang lebih baik akurat transparan dan akuntabel," katanya.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017