Pangkalpinang (Antara Babel) - Dinas Sosial dan PPPA Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyosialisasikan program perubahan beras sejatera (rastra) menjadi Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat di kota itu.

Wakil Wali Kota Pangkalpinang, M Sopian, Rabu, mengatakan BPNT merupakan perubahan dari bantuan rastra yang selama ini diberikan kepada masyarakat berpenghasilan rendah atau keluarga penerima manfaat (KPM).

"Pada 2017 Kota Pangkalpinang mendapat bantuan untuk 5.682 KPM yang tersebar di tujuh kecamatan," katanya.

Sopian menyebutkan pihaknya sangat menyambut baik program dari Kementerian Sosial yang telah memberikan kesempatan kepada Kota Pangkalpinang melakukan upaya peningkatan perekonomian masyarakat melalui Kube Jasa yang dikelola oleh masyarakat yang dikenal dengan elektronik warung gotong royong atau E-Warong.

"Dengan adanya E-Warong ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan penyaluran bantuan sosial yang tepat sasaran serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi di daerah terutama UMKM," katanya.

Dikatakannya, keberadaan E-Warong sangat dibutuhkan untuk mencegah distribusi yang tidak tepat kuantitas dan kualitas.

"Dengan berdirinya E-Warong dapat mempermudah para KPM dalam membeli segala bentuk kebutuhan hidup rumah tangganya. E-Warong ini akan menjual sembilan bahan pokok sehingga memberikan kemudahan pemenuhan kebutuhan keluarga," katanya.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017