Pangkalpinang  (Antaranews Babel) - Pelabuhan barang Pangkalbalam Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada H+4 Lebaran Idul Fitri 1439 Hijriah, Rabu, beroperasi kembali setelah libur sejak hari pertama Lebaran.

Pantauan Antara di kawasan Pelabuhan Pangkalbalam terlihat beberapa orang buruh tenaga kerja bongkar muat (TKBM) Pelabuhan Pangkalbalam sedang merapikan barang yang diangkat ke dalam truk.

Selain itu, puluhan truk angkutan khusus pelabuhan (Angsuspel) terparkir rapi di sekitar dermaga sedang menunggu antrian barang yang akan diangkut.

Kepala Sub Seksi Lalu Lintas Angkutan Laut KSOP Kelas IV Pangkalbalam Kota Pangkalpinang, Ferdiansyah mengatakan hari ini ada dua pelabuhan barang dibawah naungan KSOP yang mulai beroperasi.

"Hari ini dua pelabuhan barang yang beroprrasi, yakni Pelabuhan Pangkalbalam dan Belinyu, Kedua pelabuhan ini sudah mulai melakukan aktvitas bongkar muat," katanya.

Menurutnya aktivitas kedua pelabuhan tersebut akan kembali normal seperti biasanya pada Kamis (21/6).

"Hari ini di Pelabuhan Pangkalbalam setidaknya ada tiga kapal yang melakukan bongkar muatan dan satu kapal yang menaikan muatan," katanya.

Dikatakannya, beberapa kapal yang melakukan aktivitas bongkar muat hari ini di Pelabuhan Pangkalbalam adalah kapal yang telah sandar sejak sebelum Lebaran.

Adapun barang yang dibongkar oleh buruh dari kapal berupa pupuk dan beras. Sementara untuk kapal yang akan masuk dan bersandar di pelabuhan sampai saat ini, pihaknya belum menerima laporan.

"Kapal yang akan berangkat dari Jakarta kesini belum ada, karena sampai saat ini kami belum menerima laporan terkait keberangakatan, namun kami akan memperioritaskan sembako untuk dibongkar terlebih dahulu agar harga dapat tetap stabil," katanya.

Pewarta: Eko Septianto

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018