Muntok (Antaranews Babel) - Sebanyak 123 orang calon haji Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, siap diberangkatkan bersama jamaah dari daerah lain menuju Tanah Suci untuk menjalankan ibadah haji.

"Jamaah dari Bangka Barat direncanakan berangkat menuju Arab Saudi pada Jumat (27/7), tergabung dalam kelompok terbang tujuh bersama jamaah calon haji dari Kabupaten Bangka dan Bangka Selatan," kata Staf Haji dan Umrah Kantor Kementrian Agama Kabupaten Bangka Barat Rini Dwi Astuti di Muntok, Kamis.

Sebanyak 123 orang calon haji tersebut berasal dari Kecamatan Muntok sebanyak 40 orang, Paritiga 21 orang, Kelapa 17 orang, Tempilang 15 orang, Jebus 15 orang dan dari Kecamatan Simpangteritip sebanyak 15 orang.

"Dari sebanyak 123 orang tersebut, paling muda berusia 22 tahun dan tertua berumur 77 tahun," ujarnya.

Pihaknya telah melakukan berbagai persiapan dan pembekalan kepada seluruh jamaah calon haji agar sesampainya di Tanah Suci bisa menjalankan ibadah haji dengan baik.

Ia menambahkan, kerja sama dengan Dinas Kesehatan kabupaten setempat juga sudah dilaksanakan untuk memastikan seluruh jemaah dalam kondisi sehat dan telah disuntik vaksin.

"Jamaah calon haji tersebut seluruhnya telah melakukan kewajiban administrasi dan dalam kondisi kesehatan layak berangkat," kata dia.

Untuk membantu meringankan beban biaya transportasi dan akomodasi dalam perjalanan menuju embarkasi, pemerintah daerah setempat juga memberikan intensif kepada masing-masing calon haji sebesar Rp1.500.000.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018