Sungailiat, Babel (Antaranews Babel) - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung diharapkan semakin maju dan berkembang sehingga mampu mempromosikan hasil kerajinan tangan masyarakat dan kepariwisataan di daerah itu.

"Saya harap Dekranasda Bangka semakin maju dan berkembang, saya minta dukungan bapak ibu yang tergabung dalam Dekranasda semuanya," kata Ketua Dekranasda Kabupaten Bangka, Yusmiati Mulkan di Sungailiat, Jumat.

Pihaknya mengharapkan semua pengurus Dekranasda periode 2018-2023 dapat membantu melanjutkan kegiatan yang telah dirintis dan diusahakan kepengurusan sebelumnya.

Pihaknya memberikan apresiasi kepada pengurus lama yang tidak bergabung dalam kepengurusan Dekranasda Kabupaten Bangka periode 2018-2023

"Saya ucapkan terima kasih atas pengabdiannya, mohon dukungan dan kerja samanya walaupun sudah tidak dalam pengurusan," katanya.

Pengurus Dekranasda Kabupaten Bangka disahkan dan diangkat sesuai Surat Keputusan Dekranasda Babel Nomor 001/Dekranasda Kabupaten Bangka/2018 tentang Pengesahan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah Kabupaten Bangka tahun 2018-2023.

Sementara, Bupati Bangka Mulkan sekaligus Pembina Dekranasda Kabupaten Bangka mengatakan, kedepan untuk pengurus yang baru diminta lebih meningkatkan kegiatan-kegiatan yang belum dilaksanakan.

"Agar kedepan Dekranasda dapat lebih berkembang untuk memayungi  usaha-usaha kecil, usaha-usaha menengah di daerah ini," kata Mulkan.

Dia mengatakan, hal itu sesuai dengan misi "Bangka Setara" (Sejahtera dan mulia) yang menjadikan Sungailiat Gerbang Pariwisata, sehingga keberadaan Dekranasda diharapkan dapat mendukung terwujudnya Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata Sungailiat.

Usaha-usaha kecil dan menengah akan semakin tumbuh dengan baik seiring KEK Pariwisata yang didukung pemerintah.

"Silahkan secara intens berkoordinasi dengan organisasi perangkat daerah terkait agar berkembang dan berjalan baik," katanya.

Pewarta: Dwi HP

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018