Sungailiat, Babel (Antaranews Babel) - Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, memberikan layanan imunisasi PCV bagi anak usia dua bulan.

"Imunisasi PCV yang diberikan kepada anak usia dua bulan bertujuan untuk pencegahan pneumonia pada anak tersebut," kata Kasi Pencegahan dan Pengedalian Penyakit Menular, Surveilans, dan Imuniasi Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka Sopianto di Sungailiat, Kamis.

Kegiatan pemberian imunisasi PCV di daerahnya pada anak usia dua bulan yang ditargetkan mencapai sebanyak 6.652 anak kata dia, merupakan proyek percontohan atau "pilot project" tingkat nasional selain Kabupaten Bangka Tengah dan Kota Pangkalpinang.

"Dari sasaran 6.652 anak yang rencananya mendapat pelayanan imunisasi PCV, tercatat sampai dengan akhir Januari 2019 sudah mencapai 703 anak," katanya.

Untuk memaksimalkan kegiatan pelayanan pemberian imunisasi PCV kata dia, pihaknya mengoptimalkan sosialisasi pengenalan kemasyarakat tentang pentingnya melengkapi imunisasi dasar anak dengan PCV yang aman untuk menghindari penyakit pneumonia jangka panjang.

Pemberian imunisasi PCV yang diberikan pada anak usia dua bulan akan dilanjutkan pemberian imunisasi saat usia tiga bulan dan 11 bulan.

Pneumonia adalah infeksi paru-paru yang disebabkan bakteri. Bakteri masuk ke dalam paru-paru lewat pernapasan atau darah.

"Saya imbau seluruh masyarakat terutama orang tua yang mempunyai balita dengan usia agar membawanya ke Posyandu terdekat untuk mendapatkan layanan imunisasi PCV sebagai bagian dari imunisasi dasar lengkap bagi anak," katanya.

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019