Forum Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyumbangkan sejumlah buku untuk mendukung penguatan literasi di daerah itu.

Setidaknya ada 300 buku dari berbagai keilmuan dan judul disumbangkan ke Komunitas Literasi Babel di salah satu cafe di Jalan Toniwen, Pangkalpinang, Selasa.

Sumbangan buku tersebut diserahkan Ketua Forum BUMN Babel Agustri Setiono kepada Ketua Komunitas Literasi Babel Ferry Komeng.

Penyerahan buku tersebut disaksikan sejumlah pengurus dan anggota Forum BUMN Babel seperti Solpa Puji Harsagi (Garuda Indonesia), Rendy Kurniawan (PT Timah Tbk), Hari Purwanto (Bank Mandiri), Radiansyah (BTN), dan Irwan Arfa (LKBN Antara).

Ketua Forum BUMN Babel Agustri Setiono mengatakan, bantuan buku tersebut merupakan salah satu realisasi program "BUMN Hadir Untuk Negeri' yang digalakkan Kementerian BUMN.
Forum Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyumbangkan sejumlah buku untuk mendukung penguatan literasi di Pangkalpinang, Selasa (5/3). (babel.antaranews.com/Irwan Arfa)


Kegiatan tersebut juga dimaksudkan untuk mendukung program pemerintah dalam, terutama Pemrpov Kepulauan Babel dalam meningkat minat baca masyarakat.

Dengan rajin membaca, diharapkan masyarakat menjadi lebih cerdas sehingga tidak mudah terprovokasi dan termakan isu hoax, ujar Agustri yang juga Area Head Bank Mandiri Babel.

Sekretaris Forum BUMN Babel Solpa Puji Harsagi mengatakan, buku-buku yang diserahkan tersebut merupakan sumbangan dari berbagai BUMN yang ada di Babel.

Ketua Komunitas Literasi Babel Ferry Komeng menyampaikan apresiasi atas peran Forum BUMN Babel dalam mendukung penguatan literasi masyarakat tersebut.

Pihaknya akan menempatkan buku-buku tersebut ke berbagai pojok literasi yang disiapkan, termasuk di sejumlah warung kopi yang akan dijadikan lokasi bacaan.

Pewarta: Irwan Arfa

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019