Pangkalpinang (ANTARA) - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melakukan penyemprotan disinfektan di gedung perpustakaan dinas itu dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona (COVID-19).
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang, Donal Tampubolon, Rabu, mengatakan kegiatan ini merupakan instruksi wali kota di mana setiap OPD agar mengambil langkah-langkah untuk pencegahan penyebaran COVID-19.
"Penyemprotan ini merupakan langka pertama yang dilakukan dinas perpustakaan dan kearsipan," ujarnya.
Dikatakannya, selain ruang perpustakaan, penyemprotan juga akan dilakukan di ruang pegawai seminggu sekali.
Sedangkan untuk layanan, pihaknya tetap buka seperti biasanya, hanya saja untuk anak-anak sementara tutup sampai tanggal 31 Maret.
"Untuk para pengunjung kita imbau kalau merasa tidak sehat, demam sakit tenggorokan dan sebagainya untuk tidak berkunjung ke sini," katanya.
Donal mengatakan, perpustakaan sudah menyiapkan hand sanitizer di luar gedung bagi pengunjung untuk membersihkan tangan dan setelah itu baru diperbolehkan masuk.
"Biasanya untuk hari Sabtu kita buka, dengan adanya wabah ini untuk hari Sabtu kita tutup guna membatasi pengunjung sebagai salah satu langkah untuk pencegahan penyebaran virus tersebut," ujarnya.