Rabat (ANTARA) - Kementerian Luar Negeri Maroko pada Minggu mengatakan bahwa berlanjutnya publikasi kartun yang menghina Nabi Muhammad merupakan aksi provokasi.
Media Prancis menerbitkan karikatur Nabi, yang juga diproyeksikan di sejumlah bangunan, setelah pemenggalan seorang profesor Prancis yang dilakukan oleh ekstremis awal Oktober ini.
Seraya mengutuk aksi biadab yang dilakukan atas nama Islam, "Maroko mengecam provokasi yang menghina kesucian agama Islam," demikian pernyataan Kementerian Luar Negeri.
Prancis menghadapi reaksi keras dari sejumlah negara Muslim terkait kartun Nabi Muhammad, termasuk aksi boikot terhadap produk Prancis.
Sumber: Reuters
Berita Terkait
Pemerintah surati Youtube terkait kartun tak layak anak, berbau LGBT
21 Agustus 2023 21:32
9 anime yang cocok untuk ditonton saat senggang
15 Juli 2022 08:47
Ditsiber Polri dalami video kartun hina Nabi Muhammad
21 Desember 2021 13:06
Seorang guru ditikam saat memperlihatkan kartun Nabi Muhammad kepada murid-muridnya
17 Oktober 2020 08:54
Indonesia kecam rencana kontes kartun bertema Nabi Muhammad
31 Agustus 2018 01:06
Netanyahu Kecam Kontes Kartun Anti-Israel di Teheran
16 Mei 2016 10:38
Menag: Tiga Kesamaan Santri dan Kartun
24 November 2015 23:59
TV Belanda Nekad Tayangkan Kartun Nabi Muhammad
25 Juni 2015 14:18