Jakarta (ANTARA) - Barcelona mengamankan poin penuh saat mengalahkan Getafe dengan skor 2-1 dalam lanjutan La Liga pekan ke-3 di Camp Nou pada Minggu (29/8), demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Barca mencetak gol cepat pada menit ke-2 melalui sambaran Sergi Roberto di depan gawang saat menerima umpan silang dari Jordi Alba.
Namun, keunggulan Barcelona tidak bertahan lama setelah Getafe menyamakan kedudukan pada menit ke-19. Gol tersebut terjadi berkat kolaborasi dua pemain jebolan Barcelona, Sandro Ramirez dan Carles Alena.
Ramirez melakukan umpan satu dua dengan Alena sebelum melepaskan tembakan keras mendatar yang tak bisa dibendung oleh Marc Andre ter Stegen demi menyamakan kedudukan.
Barcelona lalu kembali unggul 2-1 pada menit ke-30 lewat Memphis Depay. Setelah menerima sodoran bola dari Frenkie de Jong, penyerang asal Belanda itu berhasil mengecoh pemain lawan sebelum melepaskan tembakan akurat yang tidak bisa dihalau kiper Getafe, David Soria.
Setelah memimpin 2-1 di babak pertama, Barcelona terus berusaha untuk memegang kendali permainan di babak kedua. Namun, tidak banyak ancaman yang bisa diciptakan Barcelona seperti di babak pertama.
Pelatih Ronald Koeman bahkan mencoba memasukkan energi baru dengan menurunkan Sergino Dest pada menit ke-63 disusul Pablo Gavira dan Nico Gonzalez pada menit ke-74.
Sayangnya kedudukan tetap bertahan hingga wasit menyudahi pertandingan dengan kemenangan 2-1 untuk Blaugrana.
Kemenangan itu membuat Barcelona bertengger di posisi empat klasemen sementara Liga Spanyol dengan mengumpulkan tujuh poin. Sedangkan Getafe berada di posisi delapan belas setelah menelan tiga kekalahan dari tiga pertandingan.
Susunan Pemain:
Barcelona (4-3-3): Marc Andre ter Stegen; Emerson (Sergino Dest 63), Ronald Araujo, Clement Lenglet, Jordi Alba; Sergi Roberto, Sergio Busquets, Frenkie de Jong; Antoine Griezmann (Oscar Mingueza 84), Memphis Depay, Martin Braithwaite
Getafe (4-4-2): David Soria; Juan Iglesias (Damian Suarez 46), Djene, Stefan Mitrovic, Mathias Olivera; Carles Alena (David Timor Copovi 61), Nemanja Maksimovic, Mauro Arambarri, Jakub Jankto; Enes Unal, Sandro Ramirez (Jaime Mata 61)
Berita Terkait
Gol semata wayang Memphis Depay antar Atletico Madrid ke semifinal Piala Raja
26 Januari 2024 09:02
Liga Spanyol : Atletico Madrid hajar Sevilla 6-1
5 Maret 2023 09:33
Memphis Depay resmi berseragam Atletico Madrid
21 Januari 2023 00:36
Piala Dunia 2022: Belanda siapkan Memphis Depay hadapi Ekuador
25 November 2022 23:27
Juventus tengah mempercepat proses transfer penyerang Memphis Depay
18 Agustus 2022 09:05
Gol larut Memphis Depay amankan tiga poin Belanda dari Wales
15 Juni 2022 08:49
Barcelona berhasil datangkan Memphis Depay
20 Juni 2021 06:41
Lyon bantah transfer Memphis Depay ke Barcelona
16 September 2020 05:55