Pangkalpinang (ANTARA) - Ketua umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Mardani H.Maming resmi melantik M.Iqbal sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Periode 2021-2024.
"Saya mau ketum BPD Hipmi Babel menjadi pelopor pengusaha muda di Babel, karena di Babel banyak peluang logistik dan bisnis digital yang baru yang bisa dimasuki pengusaha - pengusaha Hipmi Babel," kata Mardani, di Pangkalpinang, Senin.
Ia mengatakan, dengan jaringan Hipmi yang sekarang bisa menjadi peluang besar bagi para pengurus HIPMI di periode saat ini untuk terus mengembangkan usahanya.
"Apalagi sekarang kita punya 4 menteri yang akan menjadi penghubung antara pengusaha daerah dengan pengusaha nasional," ujarnya.
Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman mengatakan, dilantiknya Ketua BPD HIPMI Babel Periode 2021-2024 ini diharapkan bukan hanya menjadi pengusaha pejuang, namun dapat menjadi pejuang bagi para pengusaha di Babel.
"Hipmi selalu melahirkan orang-orang hebat dan Hipmi sebagai penyelenggara bangsa. Babel negeri kepulauan, banyak potensi yang dapat dikedepankan. HIPMI harus memulai dan kolaborasi HIPMI dengan semua pihak harus selalu dikembangkan," ujarnya.
Erzaldi berharap, melalui pengurus HIPMI Babel Periode yang baru ini, dapat membantu menyuarakan perizinan usaha karena perizinan usaha ini mutlak, jika terhambat maka harus cepat mengambil kebijakan lain.
"Jadi untuk tidak menghambat investasi, terkait masalah perizinan ini kami harap Hipmi dapat bersuara agar keberadaan Hipmi dirasakan masyarakat dan dapat menyejahterakan masyarakat," ujarnya.
Ketua BPD HIPMI Babel, M.Iqbal mengatakan, menjabat sebagai Ketua BPD HIPMI Babel, pihaknya berkomitmen membantu pemerintah daerah untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).
"Kesejahteraan masyarakat Babel bukan hanya tanggungjawab pemerintah daerah saja, namun tanggungjawab kita semua. Dan saya berkomitmen akan membatu pemerintah daerah dalam meningkatkan pendapatan daerah," ujarnya.
Iqbal menambahkan, lada dan timah sebagai komoditi andalan masyarakat Bangka Belitung akan menjadi fokus HIPMI Babel agar lada Babel dapat menjadi rempah-rempah yang paling dicari oleh dunia.
"Timah di Babel juga menjadi komoditi unggulan. Semoga nantinya Babel menjadi penyuplai utama timah di seluruh dunia," ujarnya.
Berita Terkait
Gerindra beri rekomendasi Eks Dubes Turki maju di Pilkada NTB 2024
17 Juli 2024 23:49
Said Iqbal: IQ Prabowo setara dengan Albert Einstein
10 Juni 2024 16:18
KPK Panggil Eks Dirut Taspen Iqbal Latanro
2 April 2024 11:52
Dua pemain muda Indonesia berlatih di Real Sociedad
19 Februari 2024 22:29
Diawal tahun 2024, Polda Babel catat terjadi 6 kasus laka lantas selama sepekan
9 Januari 2024 11:02
Anies masih menjadi raja debat dengan seni adu argumen
8 Januari 2024 17:25
Suasana duka selimuti pemakaman aktor Iqbal Pakula
25 April 2023 17:38