Koba (Antara Babel) - Bupati Bangka Tengah, Provinsi Bangka Belitung Erzaldi Rosman melepas sebanyak 111 jamaah calon haji yang akan berangkat ke tanah suci Makkah untuk menunaikan rukun Islam ke lima tersebut.
"Saya menitip pesan kepada jamaah calon haji untuk mendoakan daerah ini menjadi daerah yang selalu dirahmati Allah, persiapkan mental, fisik dan ilmu pengetahuan," kata Bupati Erzaldi Rosman di Koba, Senin.
Ia menjelaskan, para jamaah calon haji tersebut berasal dari sejumlah kecamatan dan dari semua kalangan umur serta benar-benar mereka yang memiliki keinginan yang kuat untuk beribadah di tanah suci.
"Justeru itu, bagi jamaah haji yang masih muda tolong dibantu mereka yang sudah tua dan saatnya berbakti kepada orang tua walaupun bukan orang tua sendiri," ujarnya.
Ia mengingatkan, para jamaah benar-benar memanfaatkan waktu dengan baik untuk meningkatkan ibadah kepada Allah SWT dan tiada waktu tanpa ibadah.
"Jangan saling bergosip, suami dan istri sebaiknya saling memaafkan sebelum berangkat ke tanah suci. Ada sebagian jamaah yang mengundang saya untuk acara syukuran sebelum berangkat, bagi undangan yang tidak sempat dihadiri maka saya minta maaf," ujarnya.
Sementara Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bangka Tengah, Ruslan menjelaskan jamaah calon haji asal daerah itu tergabung ke dalam kloter enam dan diberangkatkan pada 1 September 2015.
"Calhaj berangkat dari Bandara Depati Amir menuju embakasi haji di Kota Palembang, Sumatera Selatan dan berangkat ke Makkah pada 2 September 2015," ujarnya.
Ia menjelaskan, para jamaah kembali ke Indonesia pada 11 Oktober 2015 dan dijadwalkan pada 12 Oktober seluruh jamaah sudah sampai di rumah masing-masing.
"Pada 1 September 2015 dibagi menjadi tiga penerbangan yaitu penerbangan I, jemaah dari Pangkalpinang sebanyak 145 orang, penerbangan II, jemaah dari Pangkalpinang 52 orang dan jemaah Bangka Tengah 112 orang, dengan total 164 orang. Berikutnya, penerbangan III, jemaah Belitung 46 orang dan Belitung Timur 20 orang berangkat melalui Bandara Belitung," ujarnya.
Berita Terkait
Hoaks! Bayar Rp6 juta bisa percepat keberangkatan haji
14 November 2024 07:56
Ketua Komisi VIII DPR: revisi UU haji perlu dikebut
8 November 2024 10:07
Imigrasi Pangkalpinang buka layanan 'eazy passport' khusus haji
1 November 2024 14:11
Prabowo ingin buat perkampungan khusus jamaah Indonesia di Tanah Suci
22 Oktober 2024 15:25
Hoaks! Lowongan kerja petugas haji 2025
12 Oktober 2024 10:44
Pj Wako Pangkalpinang resmikan pemasangan hidran kebakaran di Jalan Mayor Haji Muhidin
1 Oktober 2024 14:05
Pansus angket haji sampaikan rekomendasi pada 30 September
26 September 2024 16:42