Pangkalpinang (ANTARA) - Cube Entertainment merilis pernyataan bahwa Yeo Won dan Wooseok PENTAGON positif COVID-19.
"Anggota PENTAGON, Yeo Won dan Wooseok, dinyatakan positif COVID-19 hari ini," kata Cube Entertainment dikutip dari Soompi pada Senin.
Cube Entertainment mengatakan, Yeo Won dan Wooseok awalnya melakukan tes mandiri dan hasilnya positif. Mereka kemudian pergi ke klinik untuk tes PCR dan hasilnya kembali positif.
Agensi juga mengatakan keduanya telah melakukan vaksinasi sebanyak dua dosis. Saat ini mereka menghentikan semua kegiatan dan mematuhi aturan yang ditetapkan oleh otoritas pengendalian penyakit.
"Harap dipahami bahwa Wooseok tidak akan muncul di 'Immortal Songs' KBS 2TV yang dijadwalkan hari ini," ujar Cube Entertainment.
"Agensi akan terus mengikuti pedoman otoritas pengendalian penyakit dan melakukan yang terbaik untuk kesehatan dan keselamatan artis kami. Terima kasih," pungkas mereka.
Berita Terkait
Pentagon: Amerika Serikat tetap siap siaga bela Israel dari Iran
1 November 2024 16:31
Pentagon: AS tidak cari perang dengan Iran
9 Oktober 2024 13:54
Indonesia, US Army Chiefs of Staff Meet in Pentagon
22 Mei 2024 12:09
Pentagon: AS tidak ingin melihat penderitaan lagi di Gaza
13 Februari 2024 15:27
Pentagon: Tentara Wagner tak terlibat lagi dalam perang di Ukraina
14 Juli 2023 21:17
Amerika Serikat setujui penjualan senjata potensial ke sekutu Timur Tengah
4 Februari 2022 10:32
Seorang polisi tewas dalam insiden di depan Pentagon
4 Agustus 2021 08:35
Menlu RI bertemu Menhan AS di Pentagon
27 Maret 2018 13:57