Malang, Jawa Timur (ANTARA) - Mantan bintang sepak bola kelas dunia asal Brazil, Ronaldinho, akan hadir pada laga trofeo di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada 26 Juni.
Media Ofiser Arema FC Sudarmaji di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu, mengatakan Ronaldinho bakal memperkuat Rans Nusantara FC dalam laga trofeo dan pertandingan melawan Arema FC serta Persik Kediri.
"Ini menjadi kehormatan bagi Arema FC karena ditunjuk sebagai tuan rumah pertandingan menghadirkan bintang kelas dunia," kata Sudarmaji.
Sudarmaji menjelaskan, pertandingan trofeo ini akan menjadi kesempatan bagi suporter klub Singo Edan yang biasa dikenal dengan Aremania itu untuk menyaksikan langsung aksi Ronaldinho.
Di sisi lain, lanjutnya, pertandingan itu akan menjadi tantangan besar bagi Aremania untuk menyuguhkan aksi yang atraktif di Stadion Kanjuruhan.
"Bagi Aremania ini merupakan kesempatan yang langka untuk bisa menyaksikan bintang dunia bermain di kandang sendiri," kata Sudarmaji.
Berdasarkan informasi yang dia terima, mantan bintang Barcelona dan AC Milan itu juga ingin merasakan dan melihat aksi Aremania dalam mendukung tim kebanggan warga Malang Raya itu.
"Kabarnya Ronaldinho juga penasaran dengan aksi Aremania," kata dia.
Sudarmaji menambahkan, format trofeo akan menyajikan tiga pertandingan pada Minggu malam itu.
Pertama, Persik melawan Rans Nusantara FC, kemudian Persik melawan Arema FC, dan ketiga Arema FC melawan Rans Nusantara FC.
Ronaldinho juga akan terlibat dalam coaching clinic dan temu penggemar untuk memotivasi anak-anak dan keluarga agar bermain sepak bola.
Pertandingan ini akan digelar Minggu malam (26/6) mulai pukul 20.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Tiket pertandingan dijual dengan harga sama seperti Piala Presiden 2022, yakni Rp50 ribu untuk kelas ekonomi, VIP Rp150 ribu dan VVIP Rp250 ribu.
Berita Terkait
Ronaldinho: Mbappe berpotensi menangkan Ballon d'Or 2024
4 Desember 2023 10:15
Putra Ronaldinho resmi gabung ke Barcelona
8 Februari 2023 09:30
Rahmad Darmawan: kehadiran Ronaldinho jadi motivasi pemain Rans Nusantara FC
27 Juni 2022 09:11
Ronaldinho siap hibur masyarakat Indonesia bersama RANS Nusantara FC
24 Juni 2022 23:54
Ronaldinho doakan Messi bahagia di PSG
11 Agustus 2021 13:45
Ronaldinho kian gemar berpesta dan mabuk setelah ibunya meninggal
19 Maret 2021 14:35
Ronaldinho dinyatakan positif terinfeksi virus corona
26 Oktober 2020 06:44