Sungailiat (ANTARA) - Badan Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Kementerian Kelautan dan Perikanan Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mencatat pengiriman udang lintas area tahun 2022 mencapai 20 ribu ton.
"Selama tahun 2022, kami mencatat jumlah pengiriman udang lintas area mencapai 20 ribu ton dengan nilai mencapai kurang lebih Rp100 miliar," kata Kepala BKIPM Pangkalpinang Dedy Arief Hendriyanto, di Sungailiat, Kamis.
Hanya saja diprediksi tahun 2023, produksi udang mengalami penurunan akibat ratusan tambak udang di Bangka Belitung yang terpaksa ditutup oleh pengusaha.
Dia mengatakan, terdapat 180 lokasi tambak udang tersebar di sejumlah tempat di Babel yang terpaksa ditutup oleh pelaku usaha, karena penyakit udang yang berbahaya mengancam produksi panen.
"Saya berharap ke depannya produksi udang dari Bangka Belitung mampu membantu memenuhi produksi udang nasional yang saat ini baru tercapai satu persen," ujar dia pula.
Dedy Arief Hendriyanto menaruh harapan besar kepada Sumber Hatchery Bangka mampu memenuhi kebutuhan benih udang yang sehat dan berkualitas, karena perusahaan tersebut berhasil mengantongi sertifikat grade A karena berhasil menerapkan keamanan hayati menggunakan teknologi ultraviolet.
"Tercatat 2,7 miliar benih udang dari tiga ribu induk berhasil diproduksi oleh Sumber Hatchery Bangka," kata dia lagi.
Dia juga berharap ke depannya tambak udang yang tutup akibat ancaman penyakit dapat kembali memproduksi udang, sehingga memberikan kontribusi produksi udang nasional.
Berita Terkait
Produksi udang vaname di Bangka Tengah capai 1.642,80 ton
30 Maret 2023 21:12
Asriyani bisa tingkatkan produksi pempek udang Ak Sun setelah jadi mitra binaan PT Timah
15 April 2022 21:21
Gubernur datangkan indukan dari Hawaii, Babel siap produksi benur vaname
30 Januari 2022 17:13
Gubernur Babel libatkan UBB dalam produksi benur udang vaname
30 Januari 2022 17:03
Pemprov Babel fokus tingkatkan produksi udang vaname selama COVID-19
21 April 2020 13:20
Produksi udang vanname di Bangka capai 1.123 ton
11 Maret 2020 11:56
Produksi Udang Vaname Petani Babel 1.700 Ton
3 Mei 2017 16:19
Finalisasi kesepakatan RTRW 2024-2044 Babel hingga pembinaan UMKM Pempek Udang Ak Leho
14 Agustus 2024 06:01