Jakarta (ANTARA) - Sebuah unggahan video di Facebook menampakkan Menteri Kesehatan, Budi Sadikin, mempromosikan obat penurun berat badan yang diklaim tidak memiliki efek samping.
Berikut narasi dalam video tersebut:
“Halo, saya Budi Gunadi, saya ingin memberitahukan kepada anda sebuah rahasia penting yang saya pelajari belum lama ini, tapi saya terkejut bahwa kita bisa melakukan hal ini. Dokter Gaga Irawan Nugraha telah menemukan sebuah formula inovatif yang dapat membantu anda menurunkan berat badan berlebih untuk selamanya. Duta dari formula ini adalah seorang tokoh popular Okky Luckman, dia membuktikan bahwa ini nyata dan tanpa efek samping negative, yang perlu Anda lakukan untuk mengatasi masalah ini adalah pergi ketautan dibawah ini dan membaca dan memesan formula ini”
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“Saya telah mempelajari informasi ini di situs ini dan itu mengejutkan saya, berapa banyak orang yang akan terbantu oleh produk ini, hanya tujuh hari untuk menghilangkan kelebihan berat badan tanpa mengganggu dan tanpa efek samping, ikuti tautannya dan klik tombol "info lebih lanjut”
Namun, benarkah video Menteri Kesehatan promosikan produk pelangsing tersebut?
Penjelasan:
Berdasarkan penelusuran ANTARA, video tersebut bukan mempromosikan obat penurun berat badan, melainkan membahas ledakan konsumen-perbankan, dampak digitalisasi, dan perawatan para pemimpin masa depan, yang diunggah McKinsey & Company.
Selain itu, akun media sosial resmi Kementerian Kesehatan juga membantah video tersebut. Faktanya, Menteri Kesehatan maupun Kementerian Kesehatan tidak pernah mengendorse produk apapun di media sosial.
Klaim: Video Menteri Kesehatan promosikan produk pelangsing
Rating: Hoaks
Berita Terkait
Menkes-Menkeu pantau kondisi BPJS Kesehatan terkait isu kenaikan iuran
15 November 2024 11:28
Menkes: Tiket periksa kesehatan gratis saat HUT dibagi via SatuSehat
10 November 2024 18:29
Budi Gunadi Sadikin kembali dipercaya jadi Menkes usai tangani pandemi
21 Oktober 2024 00:22
Budi Gunadi Sadikin dikonfirmasi hadir dalam pengumuman menteri kabinet Prabowo
20 Oktober 2024 20:58
Menkes: produksi PET Scan domestik dapat tekan perjalanan medis e LN
15 Oktober 2024 15:36
Menkes pastikan obat dan vaksin tersedia di RI hadapi wabah Mpox
27 Agustus 2024 14:29
Menkes datangkan dokter asing untuk selamatkan 12 ribu nyawa bayi
2 Juli 2024 13:00
Hoaks! Menkes disebut ancam tenaga medis karena protes
21 Juni 2024 08:54