Jakarta (ANTARA) - Ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan mengatakan segera mengalihkan fokus mereka ke turnamen China Open dan Hong Kong Open setelah tersingkir di perempat final Australian Open, Jumat.
Pram/Yere yang harus mengakui keunggulan wakil Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi melalui dua gim langsung 6-21, 16-21.
“Kami harus kerja lebih keras lagi. Kami akan membenahi semua kekurangan untuk menghadapi kejuaraan China dan Hong Kong Open,” kata Pramudya dikutip dari keterangan tertulis PBSI.
Lebih lanjut, Pramudya mengakui kualitas permainan pasangan yang dijuluki PraYer itu memang masih belum optimal dalam menghadapi Hoki/Kobayashi.
“Hari ini memang jadi milik pasangan Jepang. Permainan yang kami kembangkan tidak jalan sama sekali. Kami terus ditekan,” ungkap Pramudya.
Baca juga: Rinov/Phita persiapkan diri menuju Kejuaraan Dunia usai Australian Open 2023
Baca juga: Australian Open 2023 - Komang Ayu dapat pengalaman dari penampilan perdana BWF Super 500
“Tadi di awal gim kedua, memang kami bisa bangkit. Pola kami bisa masuk. Namun setelah itu, kami seperti kembali ke pola yang sama di gim pertama. Terus ditekan dan tidak berkembang permainannya,” ujarnya menambahkan.
Sementara itu, Yeremia menambahkan bahwa konsistensi merupakan hal penting yang harus dimiliki agar bisa meraih kemenangan.
“Permainan kami seperti di Korea Open lalu. Dari awal terus ditekan. Pasangan Jepang itu bermain bagus dan tidak memberi kesempatan kami untuk berkembang,” kata Yeremia.
“Kami sebenarnya sudah mencoba dan sempat bisa bangkit di gim kedua. Namun, kami kurang konsisten. Akhirnya, ya ditekan dan diserang terus,” imbuhnya.
Indonesia menurunkan empat wakil di babak perempat final Australian Open 2023. Sebelumnya, ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas kalah dari wakil China Cheng Xing/Chen Fang Hui dengan skor 16-21, 16-21.
Masih ada tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang akan berhadapan dengan wakil India Prannoy H.S., serta ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang bakal menghadapi pasangan Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di delapan besar turnamen berlevel Super 500 tersebut.
Berita Terkait
Hasil pertandingan perempat final China Masters 2023: Pram/Yere berupaya maksimal meski kalah dari tuan rumah
24 November 2023 22:51
Hendra/Ahsan redam perlawanan Pramudya/Yeremia dengan "straight game" di 32 besar Denmark Open 2023
18 Oktober 2023 09:11
Australian Open 2023 - Pramudya/Yeremia menangi "perang saudara" atas Leo/Daniel
3 Agustus 2023 18:19
Pram/Yere kehilangan momentum saat hadapi unggulan China di Japan Open 2023
26 Juli 2023 11:16
Pramudya/Yeremia terhenti pada babak 16 besar Korea Open 2023
20 Juli 2023 21:22
Faktor stamina pengaruhi hasil pertandingan Pram/Yere di semifinal Indonesia Open 2023
17 Juni 2023 23:54
Pram/Yere telan kekalahan di semifinal Indonesia Open 2023
17 Juni 2023 23:13