Jakarta (ANTARA) - Sebuah poster yang dinarasikan program magang di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) beredar di media sosial platform Facebook.
Dalam poster tersebut, menawarkan program magang dengan berbagai posisi dan banyak keuntungan seperti, mendapatkan uang saku, bonus dan lainnya Dalam unggahan tersebut, dituliskan program tersebut terbuka untuk umum dan bagi yang belum memiliki pengalaman kerja. Terdapat juga link pendaftaran yaitu bit.ly/magangpariwisata.
Namun, benarkah poster program magang tersebut?
Penjelasan:
Dilansir dari media sosial resmi Kemenparekraf, poster program magang tersebut merupakan hoaks. Tautan pendaftaran program magang tersebut tidak mengarah ke laman resmi Kemenparekraf.
Kemenparekraf meminta masyarakat untuk tidak langsung percaya atau mengunduh informasi yang bukan dari laman resmi Kemenparekraf.
Klaim: Poster program magang di Kemenparekraf
Rating: Hoaks
Berita Terkait
Sejumlah maskapai siap membuka penerbangan internasional ke Indonesia
7 Agustus 2024 19:43
Kemenparekraf: Masyarakat dapat terlibat kelola destinasi wisata
6 Agustus 2024 20:10
Bahas Ranperda Pengembangan Desa Wisata, Pansus DPRD Babel Bawa Permasalahan Krusial ke Kemenparekraf RI
1 Juni 2024 21:19
Kemenparekraf RI-Pemkot Pangkalpinang gelar Festival Serumpun Pangkalpinang 2023
23 November 2023 11:51
Kemenparekraf bersihkan sampah pantai Tanjung Kelayang peringati WTD 2023
27 September 2023 18:15
Suku Sawang Beltim simpul jalur rempah nusantara
3 September 2023 10:39
Pemerintah siapkan 100 paket wisata nusantara jelang libur akhir tahun
6 Desember 2022 11:58
PUBG Mobile dan Kemenparekraf kolaborasi promosi wisata lewat gim
22 Oktober 2022 22:27