Jakarta (ANTARA) -
Unggahan yang telah ditayangkan sebanyak 2,5 juta kali dengan 25.000 disukai dan 800 komentar tersebut dinarasikan sebagai Jokowi memanggil para ketum partai untuk mengunjungi istana seusai Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“Presiden Jokowi Widodo panggil ketum Parpol ke istana
Ada yg gak di ajak”
Namun, benarkah foto Presiden Jokowi panggil sejumlah ketum parpol ke Istana usai pemilu 2024?
Penjelasan:
Berdasarkan penelusuran, foto tersebut serupa dengan video YouTube detik yang berjudul “Saat Makan Siang Jokowi-7 Ketum Parpol Jadi Sorotan”. Video tersebut diunggah pada 16 Juni 2022.
Keterangan dalam video tersebut, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamu tujuh ketua umum partai politik sebelum pelantikan menteri dan wakil menteri di Istana Kepresidenan, Jakarta (15/6). Kala itu pertama kalinya Jokowi menggunakan Presidential Lounge untuk jamuan makan siang.
Tujuh ketum parpol tersebut antara lain Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum PPP Suharso Monoarfa, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum Gerindra Prabowo Subianto, dan Ketum NasDem Surya Paloh.
Saat itu, Jokowi melakukan jamuan makan siang sebelum melantik sejumlah menteri baru. Berikut daftar menteri dan wakil menteri yang dilantik Jokowi pada waktu itu:
1. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Ketum PAN)
2. Menteri ATR/BPN Hadi Tjahyanto (Mantan Panglima TNI)
3. Wamen ATR Raja Juli Antoni (Dewan Pembina PSI)
4. Wamendagri John Wempi Watipo (Wamen PUPR)
5. Wamenaker Afriansyah Noor (Sekjen PBB)
Klaim: Foto Presiden Jokowi panggil ketum parpol ke Istana usai pemilu
Rating: Disinformasi