Belitung (ANTARA) - Wakil Bupati Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Syamsir siap bergabung dan mengikuti jalannya pelaksanaan retret di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah.
"Saya pada, Rabu (26/2) berangkat ke Magelang bergabung mengikuti retret," katanya di Tanjungpandan, Senin.
Menurut dia, keberangkatannya ke Magelang guna menyusul dan bergabung mengikuti pelaksanaan retret bagi kepala daerah dan wakil kepala daerah yang baru saja dilantik oleh Presiden.
Ia mengatakan, saat ini Bupati Belitung Djoni Alamsyah sedang mengikuti jalannya rangkaian kegiatan retret di Magelang.
"Maka saya akan bergabung menyusul ke Magelang," ujarnya.
Disampaikan Syamsir, pada, Kamis (27/2) dirinya akan mulai masuk asrama Akademi Militer di Magelang dan bergabung mengikuti jalannya retret.
"Kemudian pada, Jumat (28/2) pagi dilaksanakan kegiatan penutupan retret sekaligus menerima arahan dari Presiden Prabowo Subianto," katanya.
Menurut Syamsir, usai mengikuti retret, dirinya bersama Bupati Belitung Djoni Alamsyah akan kembali ke Belitung.
"Kemudian akan diterima secara pemerintahan oleh pemerintah daerah di bandara dan mengikuti agenda lain," ujarnya.
Agenda tersebut, kata Syamsir, salah satunya adalah kunjungan ke rumah adat Melayu Belitung guna bersilaturahmi, memohon izin (betare), doa restu sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih.
"Kemudian selanjutnya akan ada agenda penyampaian visi misi di DPRD Belitung," katanya.