Jakarta (Antara Babel) - Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan - Sandiaga Salahudin Uno (Anies - Sandi) memprioritaskan untuk bertemu DPRD untuk sidang paripurna.
"Jadi harus menjadi prioritas karena DPRD itu mitra kita, mitra pemerintah ke depan, dan kami ingin memulai sesuatu dengan silaturahim. Insya Allah lima tahun ke depan kita akan harmonis," kata Wakil Gubernur Sandi Uno di Balaikota DKI Jakarta, Senin.
Dia menyampaikan kalau bertemu secara pribadi terus ada pertemuan. Secara institusi masih menghormati proses disana dan menunggu paripurna dan ini minggu kedua pasangan Anies - Sandi bertugas.
"Kita ikuti saja, saya mendapat pesan dari kantor Kemendagri. Wajib itu. Ada yang bilang wajib, ada yang bilang sunnah. Tapi nggak ada yang bilang haram dan nggak ada yang bilang makruh. Jadi bagi saya dan bagi pak Anies, kalau sunnahkan sebaiknya dilakukan, jadi saya serahkan ke teman - teman," kata Sandi.
Ditambahkannya bahwa saat ini pihaknya fokus pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2018 dan nanti menyesuaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPMJD).
Sementara itu, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo melayangkan surat kepada Pemerintah dan DPRD DKI Jakarta. Isinya, meminta mengadakan rapat paripurna istimewa menyambut Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies - Sandi.
Anies harus berpidato di hadapan seluruh anggota DPRD DKI Jakarta. Untuk memaparkan program prioritas jangka pendek.
Berita Terkait
Cek fakta, artikel Cak Imin sodorkan nama Anies sebagai menteri
22 Oktober 2024 14:20
Rangkuman hoaks jelang pelantikan, Gibran mengundurkan diri hingga digantikan Anies
16 Oktober 2024 10:43
Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud diundang ke pelantikan Prabowo-Gibran
9 Oktober 2024 15:08
Prabowo Subianto resmikan partai baru besutan Anies Baswedan, benarkah?
3 Oktober 2024 08:31
Anies Baswedan: Saya dan Marissa pernah sama-sama kuliah di Amerika
2 Oktober 2024 15:25
Anies Baswedan kenang keteladanan Marissa Haque
2 Oktober 2024 11:15
Anies akan gantikan Gibran jadi wakil presiden, benarkah?
30 September 2024 19:22
Pendukung Anies Baswedan dukung Rido di Pilkada Jakarta
20 September 2024 16:11