Roma (Antaranews Babel) - Manajer Juventus, Massimiliano Allegri menolak tawaran untuk menggantikan Zinedine Zidane sebagai pelatih di Real Madrid, dan dia menyatakan sudah berkomitmen untuk tetap membesut tim juara Italia itu.
Real menunjuk mantan manajer timnas Spanyol Julen Lopetegui pada Selasa, tetapi Allegri telah di antara para manajer yang dibidik untuk mengambil alih posisi Zidane, yang mundur setelah memenangkan tiga trofi Liga Champions secara luar biasa.
"Saya mengatakan `tidak` untuk Real Madrid," kata Allegri kepada kanal berita Italia Sky Sport.
"Saya melakukannya di telepon kepada Florentino Perez (Presiden Madrid) karena saya telah memberikan komitmen saya kepada presiden (Juventus) (Andrea) Agnelli."
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Florentino atas tawaran itu dan mengatakan saya tidak bisa menerimanya karena rasa hormat saya kepada Juventus."
Allegri telah memenangkan gelar Serie A di masing-masing empat musimnya yang bertanggung jawab atas klub Turin.
Berita Terkait
Skandal transfer, Juventus berupaya menghindari degradasi Seri A
7 Februari 2023 10:48
Allegri menyanjung semangat juang para pemainnya saat singkirkan Lazio
3 Februari 2023 09:01
Max Allegri nilai kemenangan atas Sassuolo penting untuk Juventus
27 Oktober 2021 19:45
Allegri: Kemenangan atas Zenit bisa jadi langkah besar untuk Juventus
20 Oktober 2021 14:13
Juventus pasca Ronaldo masih dihantui mimpi buruk
21 September 2021 08:31
Juventus akan merekrut kembali Massimiliano Allegri
29 April 2021 09:11
Allegri ungkap alasan hengkang dari Juventus
18 Mei 2019 23:00
Allegri geli diisukan akan tinggalkan Juve
13 Mei 2019 10:47