Toboali, Bangka Selatan (ANTARA) - Wakil Bupati Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Riza Herdavid mendorong masyarakat di daerahnya untuk membantu anak mereka membuat kartu identitas anak (KIA) yang diterbitkan instansi berwenang.
"Saya mendorong masyarakat terutama orang tua yang mempunyai anak berusia berusia satu hari hingga 17 tahun kurang satu hari, untuk membantu membuatkan KIA yang diterbitkan pemerintah daerah," katanya di Toboali, Selasa.
Ia mengatakan KIA diterbitkan pemerintah berdasarkan peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 2 Tahun 2016 tentang kartu identitas anak.
"Penerbitan KIA merupakan program pemerintah pusat yang harus didukung oleh pemerintah daerah dalam rangka penertiban kependudukan atau meningkatkan angka sadar administrasi," katanya.
Ia mengimbau bagi masyarakat yang belum memahami KIA agar berkonsultasi ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) untuk mendapatkan informasi layanan pembuatan KIA termasuk manfaat kartu tersebut.
"Bagi masyarakat yang belum mengetahui atau memahami KIA dapat berkonsultasi langsung ke pihak Dukcapil atau ke kantor kecamatan terdekat," katanya.
Berita Terkait
Raih 84,5 persen suara versi hitung internal, Riza Herdavid: Mohon doanya jadi pemimpin amanah
27 November 2024 21:50
Riza Herdavid pantau hasil hitung cepat internal Pilkada 2024
27 November 2024 15:50
Salurkan hak pilih di TPS 02 Airbara, Riza Herdavid tunggu hasil hitung cepat
27 November 2024 10:51
Paslon Riza-Debby salurkan hak pilih di desa Airbara dan Sengir
27 November 2024 09:03
Bupati Riza Herdavid: Jangan lupa besok 27 November datang ke TPS gunakan hak pilih
26 November 2024 10:28
Kejuaraan bulu tangkis Riza Herdavid Cup ajang pencarian bibit atlet
30 September 2024 22:22