Banda Aceh (Antara Babel) - Pimpinan Wilayah Dewan Masjid Indonesia (PW-DMI) Aceh menegaskan tidak memihak pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, Jokowi-Jusuf Kalla pada pemilihan presiden mendatang.
"Kami tidak mengarahkan anggota dan simpatisan memihak calon presiden tertentu meskipun Jusuf Kalla menjabat Ketua Umum DMI Pengurus Pusat dicalonkan sebagai calon wakil presiden," tegas Ketua PW-DMI Aceh Miswar Sulaiman di Banda Aceh, Minggu.
Miswar Sulaiman menyebutkan, kendati PW DMI Aceh sebagai subordinat pengurus pusat, namun tak terikat kontrak politik dengan pasangan calon presiden, termasuk Jusuf Kalla atau JK.
Menurut Miswar, keterlibatan JK dalam pencalonan wakil presiden yang berpasangan dengan Joko Widodo (calon presiden) semata-mata hak politik dan pribadi yang bersangkutan sebagai anak bangsa.
Ia menyebutkan, pilihan JK maju menjadi calon wakil presiden tak terkait dengan DMI. Mandat DMI sebagai organisasi kemasyarakatan bebas dari pengaruh politik praktis.
Dewan Masjid Indonesia, lanjut dia, tidak akan larut dan terlibat dalam politik praktis dalam pemilu presiden nanti. Karena itu, DMI Aceh tidak mendukung pasangan calon mana pun juga.
"Biar kondisi politik di negeri ini bebas, tak perlu diarah-arahkan, meskipun dalam tubuh masing-masing PW DMI di Indonesia memiliki kecenderungan sikap politiknya," ujar Miswar Sulaiman yang juga mantan anggota DPRD Provinsi Aceh ini.
Saat ini, sebut dia, PW DMI Aceh sedang berkonsentrasi penuh menyukseskan musyawarah wilayah pertama yang direncanakan pada 13 sampai 15 Juni mendatang.
Musyawarah perdana DMI Aceh ini diikuti para pengurus kabupaten/kota dan pengurus Masjid Raya Baiturrahman serta Masjid Agung Banda Aceh.
"Dari ajang ini diharapkan melahirkan program kerja dan rekomendasi terhadap kondisi Aceh dan Indonesia pada umumnya," kata Miswar Sulaiman.
Berita Terkait
Bupati Bangka Tengah: PGRI wadah lindungi guru dari persoalan hukum
26 November 2024 10:50
Harga pangan, cabai rawit merah naik Rp3.050 menjadi Rp41.580 per kg
26 November 2024 08:57
Babel kemarin, peringatan Hari Guru Nasional hingga potensi gangguan Pilkada 2024
26 November 2024 05:49
Pemkot Pangkalpinang perkuat kelembagaan 114 PAUD
25 November 2024 22:25
Guru se-Babel bagikan sembako peringati Hari Guru Nasional 2024
25 November 2024 14:36
Pj Gubernur Babel: Guru mampu tingkatkan keterampilan praktis siswa
25 November 2024 14:34
Pemkab Bangka Selatan gelar upacara HUT Korpri, PGRI dan Hari Guru Nasional
25 November 2024 12:45
Mendikdasmen janjikan peningkatan kualifikasi pendidikan guru
25 November 2024 12:06