Kepolisian Sektor Mendor Barat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menggelar apel bersama dalam rangka persiapan pam pemilu 2019 ditingkat kecamatan itu.

Kapolres Bangka, AKBP M Budi Ariyanto melalui Kapolsek Mendo Barat AKP M.Achwan Abdillah melalui layanan WhatsApp, Sabtu mengatakan, kegiatan gelar apel bersama persiapan pam pemilu serentak 2019 dipusatkan di halaman kantor kecamatan setempat.

"Kegiatan dihadiri lebih kurang 120 persera dari Forkomincam Mendo Barat, Kapolsek, Camat dan Danramil," katanya.

Kemudian dari kepala KUA, Kepala Puskesmas Petaling, Kepala UPTD Mendo Barat, Persiapan Koramil Petaling,Persiapan Polsek Mendo Barat, seluruh kepala desa di Kecamatan Mendo Barat, staff Pemcam Mendo Barat, ketua Panwascam Mendo Barat beserta anggota dan PKD se kecamatan Mendo barat,ketua PPK beserta anggota dan PPS, barat,linmas, toga dan tomas.

Dalam amanatnya, kapolsek menyampaikan sambutan Menteri Menko Polhukam Wiranto, sebagai prajurit TNI - Polri sepenuhnya menyadari bahwa tugas pengamanan penyelenggaraan pemilu serentak 2019 adalah kehormatan dan kebanggaan karena sama nilainya dengan menjaga keutuhan bangsa atau menjamin terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat.

"TNI-Polri dituntut mampu mendewasakan masyarakat dalam berdemokrasi sehingga tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu dan berita bohong atau "Hoax" yang beredar dan menimbulkan keresahan," katanya.

Kegiatan apel bersama itu juga diisi penyampaian deglarasi kesiapan pengamanan Pemilu tahun 2019 oleh Forkopicam Mendo Barat  Toga, Tomas dan seluruh elemen masyarakat lainnya Siap mengamankan jalannya Pemilu serentak tahun 2019 dengan aman, lancar, damai dan kondusif.

Deglarasi yang sama disampaikan seluruh perserta apel dukungan Pemilu tahun 2019, masyarakat adalah mitra TNI-POLRI, merupakan masyarakat Indonesia yang peduli keamanan dan ketertiban masyarakat serta peduli keutuhan NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Dalam ikrarnya masyarakat menyampaikan mendukung tugas-tugas TNI-POLRI dalam rangka menjaga keutuhan NKRI dan menjaga keamanan, ketertiban masyarakat yang kondusif, mendukung tugas-tugas TNI-POLRI dalam memberantas "Hoax" dan ujaran kebencian dan mendukung tugas-tugas TNI-POLRI dalam mensukseskan Pemilu tahun 2019 yang aman dan damai.

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019