Indonesian Port Corporation (IPC) atau PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepualuan Bangka Belitung, memastikan kesiapan terminal penumpang di daerah itu guna melayani mudik Idul Fitri 1440 Hjiriah.

"Fasilitas terminal akan kami cek kesiapannya baik dari kebersihan sarana dan prasarana buat penumpang sehingga turun naik penumpang bisa nyaman," kata General Manager PT Pelindo II (Persero) Cabang Tanjung Pandan, Yossianis Marciono di Tanjung Pandan, Selasa.

Menurut dia, sejauh ini fasilitas terminal penumpang di daerah itu dipastikan siap melayani arus mudik Idul Fitri 1440 Hjiriah, IPC Tanjung Pandan juga siap mengantisipasi terjadinya lonjakan penumpang di daerah itu.

"Kapasitas terminal penumpang kita bisa menampung sekitar 500 orang dalam sekali keberangkatan dan kedatangan," ujarnya.

Ia memprediksikan, penumpang kapal laut mudik lebaran tahun ini akan mengalami peningkatan dikarenakan tingginya harga tiket pesawat udara.

"Lonjakan penumpang kita antipasi di H -10 biasanya anak-anak sekolah mulai diliburkan, orang mulai mengambil cuti. Minggu depan mulai kami siapkan posko angkutan lebaran," ujarnya.

Selain itu, kata dia, selama musim mudik Idul Fitri 1440 Hjiriah pihaknya tetap memastikan kelancaran arus barang dan bongkar muat bahan pokok di daerah itu.

"Kami berencana membatasi truk yang selain mengangkut bahan pokok selama masa Idul Fitri ini bisa lebih kurang H - 7 sampai H + 7 lebaran," katanya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019