Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) merupakan wadah berkumpul para alumni-alumni HMI di Pangkalpinang mengadakan Rapat Pleno yang salah satu isinya pergantian Ketua. 

Bertempat di Kantor Markas Cinda Kelurahan Selindung yang dihadiri seluruh Presidium dan Perwakilan Majelis Daerah KAHMI Pangkalpinang.

Hasil Rapat Presidium menyatakan, Basit Sucipto sebagai Ketua KAHMI Pangkalpinang dengan menggantikan Oktalgia yang telah habis jangka waktu kepemimpinan.

Ini sebuah amanah yang diberikan kanda/yunda alumni HMI di Pangkalpinang, untuk saya bersama jajaran Majelis Daerah KAHMI Pangkalpinang siap mengemban organisasi ini dengan kegiatan dan program-program yang bermanfaat untuk alumni HMI dan masyarakat, ujar Basit Cinda yang juga seorang pengusaha.

"Kedepan sebagai bentuk control sosial kami akan mengawal pembangunan di kota Pangkalpinang dengan diskusi-diskusi serta kajian ilmiah perihal isu-isu terkini yang terjadi," ujarnya.

Ia menambahkan, dalam hal kemandirian organisasi, pihaknya berencana membuat program pemberdayaan potensi Alumni HMI yang cukup kuat dan juga mandiri.

"Hal ini untuk menjaga agar ke kritisan bisa tetap terjaga tanpa ada tekanan dari pihak manapun," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020