Sebanyak 78 tanaman bonsai memeriahkan pameran karya terbaik pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2020.

"Pameran ini kita gelar untuk hiburan  sekaligus mengajak teman-teman agar menghargai dan menyayangi tanaman," kata Kepala Dinas PUPR Babel, Noviar Ishak di Pangkalpinang, Jumat.

Ia mengatakan, di pameran ini semua pengunjung dapat mengenal tanaman bonsai, karena bonsai terbagi dalam beberapa jenis. Bonsai tidak hanya tumbuh di dalam pot, dan tidak semua bonsai itu bentuknya kerdil. 

"Di pameran ini kita tidak hanya senang-senang saja. Tapi banyak yang bisa kita pelajari terkait tanaman bonsai," ujarnya.

Pameran bonsai dilaksanakan dalam dua hari (18-19) Juni. Bonsai karya terbaik dari para pegawai akan mendapat penghargaan. Dan penilaian dilakukan oleh seluruh pegawai yang masing-masing memilih satu bonsai.

"Untuk penilaian kita bisa melihatnya sendiri dari kriteria bonsai, bisa juga dari keseimbangan dan daun bonsai itu sendiri," ujarnya.

Noviar berharap, adanya pameran ini tidak hanya mengajak para pegawai untuk menghargai dan menyayangi tanaman, namun meningkatkan silaturahmi antar sesama pegawai.

"Kita tidak menyangka alhamdulillah antusias para pegawai maupun dari pihak luar sangat bagus untuk pameran ini. Semoga ini mempererat tali silahturahmi kita," ujarnya.

Selain pameran bonsai, seluruh pegawai Dinas PUPR juga menampilkan karya terbaik lainnya seperti hasil olahan makanan, minuman dan media tanam.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020