Bupati Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mulkan menyalurkan bantuan sosial  sebanyak 1.064 paket sembako untuk warga kurang mampu terdampak COVID-19 di tiga desa di Kecamatan Pemali.

 Bupati mengatakan, 1.064 paket sembako itu diperuntukkan bagi masyarakat di masing-masing Desa Sempan sebanyak 370 paket, Desa Air Duren sebanyak 381 paket dan Desa Pemali sebanyak 313 paket.

"Bantuan pangan itu saya harapkan mampu membantu meringankan beban kebutuhan keluarga penerima  di saat pandemi COVID-19," jelasnya, Jumat.

Dia mengatakan, penerima bantuan paket sembako merupakan warga yang dianggap layak mendapat bantuan sosial berdasarkan data dari pemerintah setempat.

"Warga penerima bantuan saya inginkan benar-benar tempat sasaran sesuai dengan program pemerintah dalam penanganan masalah sosial akibat wabah COVID-19," jelasnya.

Bupati mengatakan, bantuan paket sembako yang disalurkannya merupakan program bantuan sosial tahap kedua dimana program bantuan yang sama sudah disalurkan pada bulan sebelumnya.

"Bantuan paket sembako sudah mulai disalurkan di tiga kecamatan yakni, Kecamatan Merawang, Kecamatan Puding Besar dan Kecamatan Pemali," jelasnya.

Sedangkan untuk bantuan sembako bagi warga di kecamatan lain kata bupati akan disalurkan secara bertahap dengan jumlah yang sudah ditentukan.

"Saya minta masyarakat untuk bersama-sama melakukan pencegahan wabah COVID-19 dengan mentaati aturan protokol kesehatan sehingga pandemi ini dapat cepat berakhir," jelas bupati.

Menurutnya, dirinya bersama dengan sejumlah pejabat daerah sengaja turun langsung menyalurkan bantuan paket sembako dengan alasan untuk mengetahui kondisi sosial masyarakat selama pandemi COVID-19.

"Saya sengaja turun langsung ke lapangan untuk mengetahui kondisi sosial ekonomi masyarakat saat wabah COVID-19," jelasnya.

 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020