Satu unit mobil jenis "Sport Utility Vehicle" (SUV) menabrak sejumlah motor dan kios milik pedagang di Jalan Kalisari Raya, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Senin (5/10) malam.
"Telah terjadi laka lantas antara pengemudi mobil dengan beberapa sepeda motor yang sedang parkir dan kios-kios pedagang di Jalan Kalisari Raya sekitar pukul 20.25 WIB," ujar Wakasat lantas Polres Metro Jakarta Timur, Kompol Maulana Karepesina, di Jakarta, Selasa pagi.
Menurut Maulana laka lantas yang terjadi dekat SMPN 203 Pasar Rebo itu melibatkan pengemudi mobil SUV bernomor polisi B 2401 BBE milik Agus Setiyawan Rosyid (28) warga Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
"Pengendara SUV itu menabrak beberapa motor, pedagang susu jahe serta beberapa ruko dan kios handphone di tempat kejadian perkara," katanya.
Akibat kejadian itu sejumlah sepeda motor mengalami kerusakan di bagian bodi kendaraan dan pelek, sementara gerobak pedagang ringsek.
"Ada seorang saksi perempuan yang saat itu berada di dalam mobil bernama Rahayu," katanya.
Hingga Selasa pagi polisi baru mendata kerusakan barang milik pedagang berupa gerobak dan dua unit sepeda motor milik korban masing-masing bernama Wanta dan Mulyana.
Belum dilaporkan kronologi maupun kemungkinan adanya korban luka dari peristiwa tersebut.
Sementara itu dari unggahan video di @kabarpasarrebo tampak sejumlah warga mengangkat tubuh seorang korban yang terkapar di depan mobil SUV warna hitam.
"Mobil nyasar, ngantuk kali sopirnya," ujar pengunggah video.
Sebanyak dua dari empat unit motor berada pada posisi rebah diduga usai tertabrak mobil itu. Bercak darah menempel pada salah satu mesin motor di lokasi kejadian.
Sejumlah pecahan kaca dan perabotan milik pedagang di lokasi kejadian berhamburan di sekitar teras ruko tertabrak.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020
"Telah terjadi laka lantas antara pengemudi mobil dengan beberapa sepeda motor yang sedang parkir dan kios-kios pedagang di Jalan Kalisari Raya sekitar pukul 20.25 WIB," ujar Wakasat lantas Polres Metro Jakarta Timur, Kompol Maulana Karepesina, di Jakarta, Selasa pagi.
Menurut Maulana laka lantas yang terjadi dekat SMPN 203 Pasar Rebo itu melibatkan pengemudi mobil SUV bernomor polisi B 2401 BBE milik Agus Setiyawan Rosyid (28) warga Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.
"Pengendara SUV itu menabrak beberapa motor, pedagang susu jahe serta beberapa ruko dan kios handphone di tempat kejadian perkara," katanya.
Akibat kejadian itu sejumlah sepeda motor mengalami kerusakan di bagian bodi kendaraan dan pelek, sementara gerobak pedagang ringsek.
"Ada seorang saksi perempuan yang saat itu berada di dalam mobil bernama Rahayu," katanya.
Hingga Selasa pagi polisi baru mendata kerusakan barang milik pedagang berupa gerobak dan dua unit sepeda motor milik korban masing-masing bernama Wanta dan Mulyana.
Belum dilaporkan kronologi maupun kemungkinan adanya korban luka dari peristiwa tersebut.
Sementara itu dari unggahan video di @kabarpasarrebo tampak sejumlah warga mengangkat tubuh seorang korban yang terkapar di depan mobil SUV warna hitam.
"Mobil nyasar, ngantuk kali sopirnya," ujar pengunggah video.
Sebanyak dua dari empat unit motor berada pada posisi rebah diduga usai tertabrak mobil itu. Bercak darah menempel pada salah satu mesin motor di lokasi kejadian.
Sejumlah pecahan kaca dan perabotan milik pedagang di lokasi kejadian berhamburan di sekitar teras ruko tertabrak.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020