Juru bicara satuan gugus tugas COVID-19 Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Boy Yandra mengatakan jumlah pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh di daerah itu mengalami peningkatan.

"Saat ini total pasien sembuh mencapai 802 orang atau mengalami peningkatan  11 orang pasien sembuh dibandingkan kemarin Senin (11/1) jumlah total sembuh 774 orang," katanya di Sungailiat, Selasa.

Baca juga: Satgas catat kasus positif COVID-19 perempuan di Bangka lebih banyak

Dia mengatakan, jumlah pasien COVID-19 yang masih menjalani isolasi untuk mendapatkan perawatan kesehatan sebanyak 82 orang tersebar di balai karantina maupun disejumlah rumah sakit.

"Total kasus warga yang terkonfirmasi positif COVID-19 sampai denagn sekarang mencapai 890 dan 11 orang pasien COVID-19 dinyatakan meninggal dunia," katanya.

Boy Yandra cukup optimis angka penyebaran varian virus jenis corona dapat segera dicegah dengan mendorong masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan serta pelaksanaan vaksin COVID-19 yang segera dilaksanakan tahap pertama.

Vaksin COVID-19 sudah mendapatkan hak panten  Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yang secara resmi mengeluarkan izin penggunaan darurat atau "emergency use authorization" (EUA) vaksin virus corona asal perusahaan China, Sinovac, pada Senin (11/1).

"Saya bersama dengan pejabat daerah yang tergabung dalam forkopimda siap yang pertama kali untuk disuntik vaksin COVID-19," jelas Boy Yandra.

Dia mengimbau masyarakat agar tidak takut disuntik vaksin COVID-19 karena sudah mendapatkan EUA sehingga dianggap aman untuk masyarakat.

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021