Toboali (Antara Babel) - Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan melantik 141 orang tenaga kerja honorer dan CPNS yang lulus tahun lalu menjadi pegawai negeri sipil (PNS).

"Saat ini kami sedang melakukan verifikasi mengenai kelengkapan para honorer, setelah lengkap semuanya akan disampaikan kepada BKN," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bangka Selatan, Baharrudin di Toboali, Selasa.

Ia menjelaskan, tenaga hononer yang akan dilantik menjadi PNS terdiri atas tenaga pendidik atau guru hingga tenaga administrasi.

"Selama ini tenaga honorer dan CPNS yang dinyatakan lulus hanya menerima gaji sebesar 80 persen dari besaran gaji pokok, kalau sudah diangkat menjadi PNS maka mereka akan menerima gaji 100 persen," katanya.

Ia menyebutkan bahwa para CPNS dan honorer yang akan diangkat menjadi PNS akan tetap bekerja pada posisi yang telah ditetapkan dan tidak akan dipindah.

"Mereka tetap bertugas di tempat yang lama dan tidak akan dipindah atau dimutasi," ujarnya.

Menurut dia, perihal kapan akan dilantik pihaknya masih harus menunggu keputusan pusat.

"Mudah-mudahan akhir Juli para CPNS dan honorer ini akan segera dilantik," katanya.

Ia berharap CPNS yang akan dilantik segera melengkapi berkas yang akan dikirim ke pusat agar pelaksanaan pelantikan tidak tertunda.

"Jika sudah lengkap maka akan dikirim ke pusat dan semoga tidak ada halangan dan pelantikan dapat segera dilakukan," harapnya.

Pewarta: Juniardi

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015