Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD)Kabupaten Bangka Selatan,Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengapresiasi perolehan tiga kali predikat Wajar Tanpa Pengecualian(WTP) kepada pemerintah setempat dari Badan Pemeriksa Keuangan(BPK) RI Perwakilan Bangka Belitung.
"Perolehan WTP ini menunjukan Keseriusan pemda dalam memperbaiki dan meningkatkan pengelolaan keuangan daerah hal ini sangat membanggakan,"kata Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan Erwin Asmadi di Toboali,Kamis(9/6).
Disampaikannya ada beberapa hal penting harus dilakukan pemda setelah menerima predikat itu yaitu menyelesaikan beberapa catatan yang diberikan oleh BPK RI Perwakilan Bangka Belitung.
"Beberapa catatan yang diberikan tadi harus segera diselesaikan secepatnya sehingga terwujud keinginan bersama dalam mengelola keuangan daerah,"kata dia.
Menurut Politisi Muda PDI Perjuangan ini keberhasilan pemda dalam meraih WTP harus terus dipertahankan agar pelaksanaan pembangunan berjalan optimal.
"Kami dari lembaga legislatif akan terus melakukan pengawasan kepada pemerintah daerah ini sesuai dengan tugas dan fungsi kami,"kata dia.
Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung upaya pemerintah dan DPRD dalam pencapaian pembangunan di Bangka Selatan.
"Terimakasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah mendukung pemda dan DPRD dalam mencapai pembangunan di daerah ini,"kata Erwin.
Erwin berharap keberhasilan meraih predikat ini tidak membuat kita malah lalai dan lupa diri karena mempertahankan predikat lebih sulit daripada mendapatkannya.
"Yang lebih sulit itu mempertahankan kalau untuk mendapatkan predikat bisa kita kejar atau raih oleh sebab itu kita harus selalu berbenah agar pembangunan daerah ini berjalan optimal,"harapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022
"Perolehan WTP ini menunjukan Keseriusan pemda dalam memperbaiki dan meningkatkan pengelolaan keuangan daerah hal ini sangat membanggakan,"kata Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan Erwin Asmadi di Toboali,Kamis(9/6).
Disampaikannya ada beberapa hal penting harus dilakukan pemda setelah menerima predikat itu yaitu menyelesaikan beberapa catatan yang diberikan oleh BPK RI Perwakilan Bangka Belitung.
"Beberapa catatan yang diberikan tadi harus segera diselesaikan secepatnya sehingga terwujud keinginan bersama dalam mengelola keuangan daerah,"kata dia.
Menurut Politisi Muda PDI Perjuangan ini keberhasilan pemda dalam meraih WTP harus terus dipertahankan agar pelaksanaan pembangunan berjalan optimal.
"Kami dari lembaga legislatif akan terus melakukan pengawasan kepada pemerintah daerah ini sesuai dengan tugas dan fungsi kami,"kata dia.
Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung upaya pemerintah dan DPRD dalam pencapaian pembangunan di Bangka Selatan.
"Terimakasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah mendukung pemda dan DPRD dalam mencapai pembangunan di daerah ini,"kata Erwin.
Erwin berharap keberhasilan meraih predikat ini tidak membuat kita malah lalai dan lupa diri karena mempertahankan predikat lebih sulit daripada mendapatkannya.
"Yang lebih sulit itu mempertahankan kalau untuk mendapatkan predikat bisa kita kejar atau raih oleh sebab itu kita harus selalu berbenah agar pembangunan daerah ini berjalan optimal,"harapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022