Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mendorong percepatan dunia investasi daerah untuk menggeliatkan perekonomian masyarakat.

"Kita tentu siap bekerja sama untuk memberikan kontribusi dalam menggerakkan perekonomian daerah, tentu dengan menggeliatkan dunia investasi," kata Ketua HIPMI Bangka Tengah, Abdullah Randi di Koba, Jumat.

Randi menjelaskan bahwa saat ini HIPMI di seluruh Indonesia sudah bekerja sama dengan Kementerian Investasi/BKPM RI untuk memberikan penilaian kinerja di kabupaten/kota di wilayah masing-masing.

"Penilaian kami fokus kepada DPMPTSP   Bangka Tengah, kami suddah mendatangi instansi pemerintah tersebut membahas terkait kemudahan perizinan dan sarana prasarana," ujarnya.

Dalam melakukan penilaian kinerja tersebut, HIPMI Bangka Tengah juga siap membantu pemerintah daerah dalam menggerakkan roda perekonomian dengan menggeliatkan dunia investasi.

Kepala DPMPTSP Bangka Tengah, Aisyah Sisilia mengatakan bahwa penilaian kinerja di instansi yang dipimpinnya merupakan agenda rutin.

"Pada 2022 sudah dimulai dengan penilaian mandiri dan instansi kita memang dinilai langsung oleh PTSP Provinsi  Babel dan HIPMI yang ditunjuk langsung oleh Kementerian Investasi/ BKPM," ujarnya.

Aisyah sangat percaya HIPMI merupakan sebuah lembaga yang cakap dan objektif memberikan penilaian.

"Alhamdulillah kami yakin dan optimistis bahwa penilaian diberikan secara objektif oleh DPMPTSP Provinsi dan HIPMI, mudah-mudahan nilainya maksimal," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022