Pangkalpinang (Antara Babel) - Berlibur di Kota Malang tentulah menjadi hal yang akan mengesankan bagi Anda. Segala tempat wisata menarik ada di sini, mulai dari yang buatan manusia hingga keindahan alam karya Tuhan yang memesona. Sebut saja keindahan alam Gunung Bromo, tempat Anda bisa menyaksikan matahari terbit dari balik gunung. Mungkin juga Anda lebih senang menikmati wahana permainan spektakuler yang ada di Jawa Timur (Jatim) Park di daaerah Batu, Malang.

 

Saat hendak mulai menyusun rencana liburan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Pertama mengenai transportasi. Pastikan moda transportasi yang Anda gunakan aman dan nyaman untuk perjalanan Anda berlibur. Kedua, tetapkan daftar destinasi yang hendak Anda kunjungi. Ini agar ketika sampai ke kota tujuan, Anda sudah dapat memulai wisata Anda, tanpa bingung mau ke mana terlebih dahulu.

 

Ketiga, ini yang tidak kalah penting dari dua lainnya, yaitu akomodasi. Dalam berlibur, apalagi ke luar kota, tentu Anda harus menginap. Sama ketika berlibur ke Kota Malang. Pastikan selalu mencari informasi hotel-hotel yang terekomendasikan untuk diinapi. Jangan sampai Anda salah memilih hotel sehingga liburan menjadi kacau. Informasi bisa didapat melalui internet atau mengunjungi halaman-halaman hotel malang di Traveloka, Wikitravel, sampai Indonesia Travel.

 

Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums adalah salah satu hotel di Malang yang dapat menjadi pilihan terbaik selama berlibur. Berlokasi di daerah Batu yang sejuk, tepatnya di Jalan Indragiri Nomor 4, hotel ini menyajikan tempat penginapan yang berkonsep menyatu dengan alam sekitar. Sejuknya dan indahnya daerah Batu-Malang akan  benar-benar dapat Anda nikmati kala memutuskan menginap di Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums.

 

Berikut adalah beberapa ulasan megenai Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums yang bakal membuat Anda berdecak kagum.

 

 

1.    Hanya Selangkah dari Jatim Park

Saat memutuskan menginap di suatu hotel, tentu ada berbagai pertimbangan yang Anda pikirkan. Salah satunya adalah aksesibilitas hotel tersebut untuk menjangkau tempat-tempat penting, seperti objek wisata unggulan ataupun bandara dan stasiun.

 

Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums merupakan salah satu hotel di Malang yang berlokasi stategis, apalagi bagi Anda yang ingin menghabiskan liburan di wahana rekreasi Jatim Park. Jarak antara hotel ini dengan Jatim Park ibarat hanya selangkah. Dalam hitungan tidak sampai sepuluh menit berkendara dari Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums, kawasan wisata Jatim Park sudah dapat Anda singgahi.

 

Selain Jatim Park, ada beberapa destinasi unggulan yang yang lokasinya mudah diakses dari Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums. Objek wisata tersebut, misalnya Batu Night Spectacular.

 

 

2.    Kawasan Sejuk dan Indah

Karena tidak terletak di pusat keramaian Kota Malang, melainkan berada di daerah Batu, Royal Orchid Garden Hotel and Condominium menjanjikan benar keheningan yang alami dari alam. Kesejukan udara Batu akan selalu dapat Anda rasakan. Pastinya ini dapat menyegarkan kembali kepenatan Anda setelah lama sibuk bekerja.

 

Keindahan alam daerah Batu pun dapat Anda saksikan dari hotel ini. Apalagi, hotel ini menyajikan konsep natural yang mempertahankan keindahan alam sekitarnya. Bukan pemandangan gedung-gedung tinggi yang menemani Anda selama di hotel ini, melainkan biru langit daerah Malang dan perbukitan yang indah.

 

3.    Kemewahan Kamar dan Fasilitas Rekreasi

Menginap di Royal Orchid Garden and Condominium akan membuat Anda merasakan kamar luks yang membuat Anda merasa tidur dalam nirwana. Fasilitas wi-fi gratis berkoneksi kencang pun tersedia bagi Anda. Minibar juga ada guna menemani perbincangan malam bersama keluarga dan kerabat. Ya, hotel ini memang sangat cocok untuk liburan keluarga.

 

Di samping itu, berbagai fasilitas rekreasi penunjang disediakan oleh pengelola. Yang paling menyenangkan adalah kolam renang outdoor yang luar dan mewah. Di sini Anda bisa bermain air sepuasnya. Tidak lupa terdapat layanan spa dan sauna yang bakal menyegarkan tubuh Anda setelah lelah berjalan-jalan.

 

4.    Sarapan Gratis

Terkadang saat berlibur, waktu sarapan adalah hal yang paling membuat Anda malas. Membayangkan harus mencari tempat sarapan yang enak dan murah, menjadikan Anda sering kali berpikir tidak perlu makan pagi. Padahal, sarapan adalah sumber energi Anda untuk seharian berpelancongan.

 

Anda tidak perlu mengkhawatirkan masalah tersebut jika menginap di Royal Orchid Garden Hotel and Condominium. Layanan sarapan gratis menjadi salah satu unggulan hotel ini. Menyajikan makanan sehat dan lezat untuk menunjang energi Anda seharian, bermalam di hotel ini benar-benar akan memuaskan Anda.

 

Dengan segala kelebihan yang Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums miliki, hotel di Malang yang satu ini tetap kompetitif memberikan harga bagi para tamunya. Mulai dari 1,3 jutaan, Anda sudah bisa menginap sekaligus menikmati segala kemewahan dan fasilitas yang disediakan hotel ini. Jadi, tidak ada salahnya untuk segera memasukkan Royal Orchid Garden Hotel and Condominiums dalam daftar penginapan favorit Anda untuk berlibur.

Pewarta:

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015