Perum Bulog Kantor Cabang Pembantu (KCP) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menggelar  pasar murah untuk membantu memenuhi kebutuhan masyarakat dalam merayakan Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Pasar murah ini kami gelar dalam rangka membantu menyediakan kebutuhan masyarakat dalam menyambut Idul Fitri 1444 Hijriah," kata Kepala Perum Bulog KCP Belitung, Romi Victa Rose di Tanjung Pandan, Rabu.

Menurut dia, pasar murah tersebut juga bertujuan untuk membantu pengendalian inflasi di daerah menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Kami melakukan intervensi pasar dengan tujuan untuk melakukan pengendalian  inflasi menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah," ujarnya.

Dikatakan dia, melalui kegiatan pasar murah tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau.

"Dalam beberapa hari terakhir menjelang Idul Fitri harga sejumlah bahan kebutuhan pokok mengalami fluktuasi seperti beras premium dijual antara Rp13 ribu sampai Rp14 ribu per kilogram," katanya.

Oleh karena itu, Perum Bulog KCP Belitung melakukan intervensi pasar untuk menstabilkan harga bahan kebutuhan pokok di daerah itu.

"Dengan harapan masyarakat dapat berbelanja dengan harga kebutuhan pokok yang sesuai dan wajar," ujarnya.

Ia menyebutkan, dalam kegiatan pasar murah tersebut, Perum Bulog KCP Belitung menyiapkan paket sembako yang terdiri dari beras lima kilogram, gula pasir satu kilogram, tepung terigu satu kilogram dan minyak goreng satu liter.

"Satu paket ini kami banderol dengan harga Rp90 ribu," katanya.

Ia menambahkan, selain digelar di halaman kantor Perum Bulog setempat kegiatan semacam ini juga akan digelar di sejumlah pasar tradisional di Tanjung pandan.

"Selanjutnya bahan kebutuhan pokok ini juga sudah kami distribusi kan ke mitra kami Rumah Pangan Kita (RPK) dan Toko Pangan Kita (TPK) sehingga masyarakat bisa membeli langsung di lokasi mitra kami," ujarnya.

Pewarta: Kasmono/Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023