Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berupaya menguatkan kemampuan para kader yang ada di seluruh desa untuk menurunkan kasus stunting.

"Kami telah melakukan audiensi dengan perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Babel untuk mengatasi permasalahan tingginya stunting di Bangka Barat," kata Bupati Bangka Barat Sukirman di Mentok, Senin.

Ia mengatakan dalam pertemuan bersama BKKBN Babel tersebut diketahui angka stunting di Bangka barat pada saat ini masih 20,5 persen, meskipun masih cukup tinggi, namun pencapaian yang sudah dilakukan selama ini sudah cukup baik dan perlu terus ditingkatkan agar bisa semakin menurun sesuai target pemerintah.

"Dalam pertemuan itu kita membahas berbagai pola yang akan dilakukan untuk mempercepat penurunan stunting, salah satunya penguatan kader yang bertugas di seluruh wilayah Bangka Barat," ujarnya.

Pemkab Bangka Barat akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk menekan angka stunting. Salah satunya dengan meningkatkan perhatian kepada seluruh kader yang bertugas di wilayah itu.

Dukungan berupa peningkatan keterampilan dan wawasan juga terus dilakukan agar para kader semakin paham yang dikerjakan sekaligus ikut membantu memberdayakan keluarga sasaran.

Pola asuh anak masih menjadi salah satu kendala serius yang perlu terus dilakukan sosialisasi dan edukasi melalui para kader.

Selain itu, pemberian bantuan makanan tambahan kepada anak stunting dan ibu hamil juga akan terus dilakukan untuk mencegah dan menurunkan stunting di Bangka Barat.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Irzal, menyampaikan akan meningkatkan kolaborasi program dan kegiatan yang dijalankan BKKBN Babel dengan Pemkab bangka Barat melalui sejumlah organisasi perangkat daerah agar target penurunan stunting bisa segera tercapai.

"Selain saling tukar data, kami juga lakukan kolaborasi dengan tujuan akhir yakni mencapai target penurunan stunting di Bangka Barat akhir tahun ini 16,18 persen," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023