Penjabat Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Safrizal ZA memberikan makanan tambahan kepada balita yang mengalami stunting di Desa Tanjung Binga, Belitung.

"Makanan yang bergizi dan seimbang ini penting untuk diberikan kepada anak-anak kita," kata Pj Gubernur Babel, Safrizal ZA di sela-sela acara pemberian makanan tambahan kepada anak stunting di Posyandu Tanjung Binga, Sijuk, Jumat.

Kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Konsumsi Pangan Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) ini merupakan rangkaian kegiatan peluncuran Gerakan Serempak Guna Eliminasi Kemiskinan dan Stunting (Rampak Gemintang) di Desa Tanjung Binga, Kecamatan Sijuk, Belitung.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan secara simbolis makanan tambahan kepada para orang tua anak stunting.

Bahkan Safrizal juga berkesempatan langsung menyuapi makanan kepada para balita yang mengalami stunting di Desa Tanjung Binga, Belitung.

"Para ibu-ibu dan orang tua mohon diperhatikan makanan anaknya jangan hanya asal kenyang saja namun gizinya juga harus diperhatikan," ujarnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Belitung, Destika Efenly di Tanjung Binga, Sijuk Jumat mengatakan pemberian makanan B2SA penting bagi anak-anak terutama yang mengalami stunting.

"Dalam sebuah makan itu kita tidak boleh hanya makan nasi saja tapi harus banyak ragam ada sayurnya, proteinnya, karbohidrat, dan kalorinya harus seimbang," katanya. 

Oleh karena itu, DKPP Belitung terus mengkampanyekan dan menggalakkan agar masyarakat mulai makan makanan yang beragam, bergizi, seimbang dan aman.

"Sebenarnya program ini sudah lama kami kampanyekan cuma belum diterapkan namun belum diterapkan secara maksimal oleh masyarakat makanya sekarang kami gencarkan lagi karena berkaitan dengan stunting," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024