Kepolisian Resor Belitung, Polda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melibatkan sebanyak 295 personel guna mengamankan jalannya pelaksanaan Pilkada 2024.

"Dalam pelaksanaan Operasi Mantap Praja 2024 Polres Belitung melibatkan sebanyak 295 personel," kata Kapolres Belitung AKBP Deddy Dwitiya Putra di Tanjung Pandan, Jumat.

Hal ini disampaikannya dalam Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Mantap Praja Menumbing 2024 dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada Gubernur/Wakil, Bupati/Wakil di wilayah Kabupaten Belitung.

Ia mengatakan, sebanyak 295 personel tersebut akan bertugas mengamankan sebanyak 301 lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada 2024 di daerah itu.

"Kita sadari bersama bahwa Polri tidak akan bisa bekerja sama secara sendiri dalam mengamankan kelancaran Pilkada 2024 di Kabupaten Belitung oleh karena itu diperlukan kerja sama yang kuat dengan instansi terkait dalam mendukung kelancaran penyelenggaraan pengamanan Pilkada 2024 sehingga berjalan aman, tertib, dan lancar," ujarnya.

Kapolres menambahkan, mengingat arti penting dan strategisnya pilkada bagi keberlangsungan kepemimpinan, pemerintahan, dan pembangunan dalam mencapai tujuan negara maka pada konteks inilah Polri sebagai penanggungjawab keamanan dalam negeri berkewajiban mengawal, menjaga, dan mengamankan penyelenggaraan Pilkada 2024.

"Rakor yang kita laksanakan pada hari ini merupakan bagian integral yang tidak terpisahkan dan harus kita sikapi dengan serius demi terciptanya pelaksanaan Pilkada 2024 yang tertib dan lancar di wilayah Belitung," katanya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024