Koba (Antara Babel) - Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, akan mengganti lampu penerang jalan umum (PJU) yang rusak dan hilang.

"Kami sudah melakukan peninjauan lapangan titik mana saja lampu PJU yang rusak dan harus diganti," kata Kepala Dishubkominfo Bangka Tengah Wahyu Nurrakhman di Koba, Rabu.

Ia menjelaskan, pemasangan lampu PJU diprioritaskan untuk dalam kota atau Kecamatan Koba terutama di ruas jalan utama mengingat kondisi anggaran yang terbatas.

"Lampu PJU itu sering rusak karena dirusak warga, bahkan banyak panel surya cell yang dicuri sehingga hampir seluruh PJU dari Koba hingga Pangkalpinang dalam kondisi rusak," ujarnya.

Pihaknya sudah mendata baru-baru ini terdapat sebanyak 20 tiang listrik yang tumbang dan dirusak oknum warga, padahal membutuhkan anggaran cukup besar untuk pengadaan PJU tersebut.

"Ke depan kami minta selalu dilakukan patroli lapangan terutama pada malam hari untuk memantau kondisi lampu dan mengantisipasi maling yang beroperasi di malam hari," ujarnya.

Ia mengatakan, lampu PJU sudah sering hilang dan sudah terjadi beberapa kali dalam tahun ini sehingga ke depan harus diantisipasi dengan melakukan patroli rutin.

"Pengadaan lampu penerang jalan itu membutuhkan dana lumayan besar, kalau sering hilang tentu merugikan keuangan daerah juga," ujarnya

Pewarta: Ahmadi

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016