Pangkalpinang (Antara Babel) - Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle University Network (IMT-GT Uninet) mendorong Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memanfaatkan program-program yang ditawarkan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di daerah itu.

"IMT-GT Uninet merupakan bagian kerja sama sub regional antara Indonesia, Malaysia dan Thailand yang memiliki tugas meningkatkan mutu pendidikan dan SDM sehingga dapat dimanfaatkan oleh perguruan tinggi dan pemerintah daerah di Kepulauan Babel," kata Perwakilan Pimpinan IMT-GT Uninet, Muzain Afan di Pangkalpinang, Jumat.

Ia menerangkan program peningkatan mutu pendidikan yang dapat langsung diikuti ialah pertukaran mahasiswa di universitas Malaysia maupun Thailand yang telah bergabung bekerja sama di dalam IMT-GT Uninet.

"Program kerja sama pertukaran mahasiswa memiliki keuntungan seperti peserta didik tidak perlu repot karena akan difasilitasi dan dibiayai kuliahnya oleh perguruan tinggi terkait," ujarnya.

Menurut Afan, IMT-GT Uninet juga memiliki program kerja sama dalam pengujian alat atau material yang menunjang kegiatan mahasiswa sehingga dapat menghemat biaya penelitian.

"Pengujian alat atau material sering mengeluarkan biaya yang cukup besar sehingga melalui program kerja sama IMT-GT Uninet maka pengujian tersebut bisa diperoleh secara cuma-cuma maupun hibah asalkan dalam publikasi jurnal dapat mencantumkan sumber perguruan tinggi yang membantu," terangnya.

Gubernur Kepulauan Babel, Erzaldi Rosman Djohan mengatakan bahwa pertukaran mahasiswa melalui program IMT-GT Uninet direncanakan akan mulai dilaksanakan pada Januari 2018 sebagai upaya peningkatan akreditasi universitas dan pendidikan karakter bagi peserta didik.

"Program pertukaran mahasiswa dari Kepulauan Babel melalui IMT-GT Uninet direncanakan akan dimulai pada Januari 2018 dengan tahapan seleksi sebagai upaya peningkatan akreditasi universitas di daerah ini sekaligus pendidikan karakter bagi peserta didik," katanya.

Pewarta: Mahendra

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017