Toboali, Babel (Antaranews Babel) - Kelompok Kerja Jurnalis bersama Karang Taruna di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggalang dana untuk membantu korban gempa disertai tsunami di Donggala dan Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.

"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepada saudara-saudara kita di Palu dan Donggala yang saat ini membutuhkan bantuan pangan, sandang dan obat-obatan," kata Ketua Pokja Jurnalis Bangka Selatan Dedy Irawan di Toboali, Jumat.

Ia mengatakan mengapresiasi masyarakat yang ikut berpatisipasi membantu korban gempa, tsunami di Palu dan Donggala.

"Meski bencana ini tidak terjadi di daerah ini, namun masyarakat sangat antusias ikut membantu kegiatan penggalangan dana bantuan sosial ini," ujarnya.

Ia berharap bantuan ini bermanfaat bagi korban bencana, duka mereka merupakan duka kita bersama," katanya.

Ketua Karang Taruna Bangka Selatan, Adiyansyah mengatakan dana yang terkumpul sebesar Rp23.189.000 dan rencananya akan langsung disalurkan melalui Karang Taruna Palu Sulawesi Tengah.

"Hasil sumbangan masyarakat Bangka Selatan ini rencananya akan kami serahkan langsung kepada rekan rekan Karang Taruna Palu, karena mereka lebih mengetahui apa kebutuhan prioritas disana, " katanya.

Ia mengatakan sumbangan yang terkumpul dipastikan tidak terpotong sedikitpun semua bantuan masyarakat sesuai jumlah yang terkumpul akan disumbangkan semuanya.

"Sumbangan ini utuh kita sumbangkan ke Palu,Donggala dan Sekitarnya. Kegiatan ini murni amal dan alhamdulillah semua yang terlibat tidak ?meminta bayaran alias gratis. Kami ucapkan banyak terima kasih kepada semua yang terlibat," katanya.

Sekretaris Pelaksana kegiatan penggalangan dana, Wiwin Suseno mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi pada kegiatan tersebut

"Kami mengucapkan terima kasih kepada pemkab, polres, Satpol PP, Ketua Karang Taruna Bangka Selatan Adi Abing selaku inisiator kegiatan dan organisasi masyarakat lainnya yang ?yang telah medukung ?kegiatan ini," katanya.

Pewarta: Eko SR

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018