Toboali (Antaranews Babel) - Komisi I DPRD Bangka Selatan sebagai mitra kerja Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan terus melakukan tugas dan fungsinya sebagai fungsi pengawasan, anggaran dan legislasi membangun sektor pemerintahan.

Di sisi lain, Komisi I juga membuat serta menyiapkan regulasi hukum sesuai dengan mitra kerja dan mengawasi pelaksanaan program dan regulasi hukum. Selain itu, Komisi I juga menerima, menampung, membahas serta menindaklanjuti aspirasi masyarakat Bangka Selatan terus dilakukan.
(babel.antaranews.com/Eko SR)

Bahkan Komisi I DPRD Basel telah berhasil menginisiasi dua peraturan daerah diantaranya Perda Integrasi BPJS PBI ke Jaminan Kesehatan Nasional serta inisiasi Perda Penyelenggaraan PMI. Selain itu, Komisi I juga menginisiasi tentang Sistem One Salary dengan penerapan tunjangan kinerja.

Demikian dikatakan Ketua Komisi I DPRD Basel, H Zainudin didampingi Wakil Ketua Komisi H Rozali Maknun dan Sekretaris Samsir,ST.MM. Tak hanya itu, Komisi I pun telah berhasil mendorong untuk melakukan penambahan kuota BPJS PBI dari 15000 bertambah menjadi 18.000.
(babel.antaranews.com/Eko SR)

“Beberapa hasil dari advokasi kita salah satunya adalah pembangunan Rumah Sakit Pratama, mendorong SPPD satu pintu dan hibah peralatan Bank Darah di Basel ke PMI” terang Sekretaris Komisi Samsir di Toboali, Jum'at.

Sementara Ketua Komisi H Zainudin bersyukur atas kinerja Komisi I DPRD Basel yang cukup baik sebagai mitra kerja Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan.
(babel.antaranews.com/Eko SR)

“Komisi I telah melakukan tugas dan fungsinya secara maksimal, membangun sektor pemerintahan sesuai dengan Visi Misi Kepala Daerah yang telah ditetapkan dalam RPJMD, dua Perda kita inisiasi integrasi Jamkesda ke JKN, harapan kita tentunya pelayanan kesehatan di Bangka Selatan menjadi lebih optimal, begitu juga dengan inisiasi Perda Penyelenggaraan PMI, bertahap nantinya kebutuhan sarana dan prasarana PMI dapat terpenuhi guna memenuhi kebutuhan darah di Basel” kata Zainudin.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi I, Rozali Maknun menambahkan bahwa Komisi I telah berhasil mendorong SPPD menjadi satu pintu serta meninisiasi tentang sistem One Salary dengan penerapan tunjangan kinerja.
Komisi I DPRD Bangka Selatan . (babel.antaranews.com/Eko SR)

“Semua pengawasan termasuk inisiasi yang kita sampaikan tentunya dengan harapan sektor Pemkab Basel dapat maju, mandiri, sejahtera dan berdaya saing” pungkas Rozali didampingi Samsir serta Anggota Komisi I DPRD Basel.     

Ketua Komisi I : H Zainudin

Wakil Ketua       : H Rozali Maknun

Sekretaris          : Samsir, ST MM

Anggota           : Bahroni

                          Edi Darmadi

                         Syafri SIP

                         Dodi Kurniawan

Pewarta: Eko Septianto Rasyim

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018