Toboali, Babel (Antaranews Babel) - Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyelesaikan pembangunan Sentra Kuliner Batu Kapur guna menunjang insfratruktur pariwisata yang ada didaerah itu.

"Alhamdulillah pengerjaan fisik sentra kuliner Batu Kapur telah selesai dan siap digunakan," Kata Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Bangka Selatan, Suhadi di Toboali, Senin.

Menurut dia, saat ini pihaknya masih menunggu proses penunjukkan pengelola dan lainnya serta proses tahap serah terima ke pihak Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan (DPPP) Kabupaten Bangka Selatan (Basel).

"Masih dalam proses serah terima asset dan proses penunjukan pengelola sentra kuliner ini, setelah itu sudah bisa dioperasikan untuk mendukung pariwisata, " katanya.

Untuk itu, ia berharap serah terima bisa dilakukan secepatnya agar bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat Bangka Selatan.

"Mohon doanya di bulan Januari ini semuanya sudah final dan bisa digunakan agar manfaatnya bisa lebih dirasakan oleh masyarakat Basel," katanya

Pewarta: Eko Septianto Rasyim

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019