Pangkalpinang (Antaranews Babel) - Wakil Ketua Bendahara Umum (DPP) PDI Perjuangan yang merupakan Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung, Rudianto Tjen menargetkan kemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Babel mencapai 70 persen.

"Berdasarkan data terakhir yang kita lakukan survei hingga akhir Januari, PDI Perjuangan Babel yakin bahwa dengan hasil itu Jokowi-Ma'ruf Amin bisa menang di Bangka Belitung," kata Rudianto Tjen, usai menghadiri operasi katarak gratis, di Pangkalpinang, Minggu.

Ia mengatakan, untuk mempertahankan kemenangan itu, PDI Perjuangan Babel akan terus menyosialisasikan pasangan Presiden yang diusung oleh PDI Perjuangan tersebut, agar sosok pasangan tersebut terus dikenal masyarakat.

Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor urut 01 yang di usung oleh PDI Perjuangan, Jokowi-Ma'ruf Amin sudah sangat menentukan arah pembangunan bangsa dan negara agar Indonesia dapat menjadi bangsa yang besar dengan rakyatnta yang makmur dan sejahtera.

"Seperti yang kita lihat sekarang ini cara kerja dan arah pembangunan pak Jokowi betul-betul mengarah ke jalan yang benar, untuk menjadikan bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar dan kuat serta bangsa yang rakyatnya makmur dan sejahtera," ujarnya.

Ia menambahkan, di Babel PDI Perjuangan akan terus bekerja menyisiakisasikan visi misi untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin, agar masyarakat Babel mengetahui program kerja mereka.

"Ini yang kita perjuangkan agar pak Jokowi bisa meneruskan program-programnya di periode berikutnya," ujarnya.

Untuk di Babel juga Presiden Jokowi sudah merealisasikan beberapa programnya seperti membuka lapangan pekerjaan dan menyelesaikan masalah kelistrikan untuk masyarakat Babel.

"Kita optimis kemenangan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin sesuai target dan harapan, karena kita juga yakin kalau masyarakat khususnya di Babel sudah merasakan apa yang sudah dilakukan Jokowi selama menjadi Presiden," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019