Belitung, Babel (ANTARA) - Kantor PT Pos Indonesia Cabang Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap delapan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di daerah itu.
"Penyaluran BST tahap delapan dimulai pada hari ini dan target penyaluran selesai dilaksanakan selama seminggu ke depan," kata Kepala Kantor Pos Tanjung Pandan Richwan Boy di Tanjung Pandan Sabtu.
Menurut dia, jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BST Kemensos tahap delapan untuk Kabupaten Belitung sebanyak 2.785 penerima dan Kabupaten Belitung Timur sebanyak 4.983 penerima.
Selain menyalurkan BST Kemensos tahap delapan, lanjut Richwan, pihaknya diamanahi untuk menyalurkan BST Kemendes sebanyak 388 KPM di Kabupaten Belitung Timur yang kedua kalinya.
"Sedangkan untuk data penerima BST Kemensos pen bila dibandingkan sebelumnya masih sama dan tidak terlalu banyak perubahan," ujarnya.
Richwan menambahkan, mekanisme penyaluran BST yang dilakukan adalah dengan tiga metode yaitu membuka layanan pengambilan di kantor pos setempat, layanan pengambilan di komunitas Kecamatan dan Desa/Kelurahan serta penyaluran langsung ke rumah KPM.
"Misalnya ada beberapa KPM yang tidak bisa datang ke komunitas di Kecamatan misalnya sakit atau lansia yang tidak bisa berangkat dari tempat tidur maka kami datangi ke rumahnya," kata dia.
Ia mengatakan, untuk layanan pengambilan BST di kantor pos dipastikan tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, dan mengukut suhu tubuh.
"Mereka yany datang wajib masker, membawa identitas diri dan yang terpenting harus sesuai jadwal pengambilan," demikian Richwan Boy.
Berita Terkait
Pemkot Pangkalpinang bersamai pembagian beras cadangan pangan pemerintah pusat tahap pertama
3 Februari 2024 19:48
Jokowi klarifikasi surat suara di Taipei karena kendala Kantor Pos
30 Desember 2023 13:59
PT Pos Tanjung Pandan targetkan penyaluran BLT BBM selesai 10 hari
13 September 2022 17:43
Kantor Pos Tanjung Pandan mulai salurkan BLT BBM
12 September 2022 17:21
Kemenag Bangka dan Pos Indonesia kerja sama angkut koper jamaah haji
3 Agustus 2022 10:55
Kantor Pos Tanjung Pandan salurkan bantuan sembako
25 Februari 2022 17:48
Gubernur Pastikan Bantuan Sosial Tunai Tepat Sasaran
27 Juli 2021 11:52
Kantor Pos Tanjungpandan berikan potongan tarif pengiriman produk UMKM
27 Juni 2021 14:39