Sungailiat, Bangka (ANTARA) - Bupati Bangka Mulkan mengajak tenaga pendamping profesional Indonesia (TPPI) bersama-sama membangun desa guna kepentingan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
"Saya mengajak seluruh TPPI yang melakukan tugas pendampingan dapat bekerja maksimal membangun desa di wilayah tugasnya masing-masing," katanya di Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Senin, saat audiensi dengan puluhan TPPI.
Dia memberikan apresiasi atas kerja TPPI yang selama ini sudah membantu memberikan pendampingan masyarakat desa sehingga dapat berjalan dengan baik.
"Hanya saja saya sarankan masih perlu ditingkatkan komunikasi baik dengan masyarakat desa maupun dengan dinas terkait guna mewujudkan program pembangunan desa seperti yang sudah direncanakan," katanya.
Bupati Mulkan mengatakan TPPI merupakan program pendampingan yang ditunjuk langsung oleh pemerintah pusat melalui kementerian terkait, sehingga pemerintah daerah tidak dapat mengalokasikan dana insentif.
"Mengingat TPPI ditunjuk oleh pemerintah pusat, kami tidak dapat mengalokasikan dana bantuan insentif karena dapat menyalahi ketentuan aturan yang berlaku," katanya.
Ia menyarankan pemerintah desa dalam penggunaan Dana Desa hendaknya jangan difokuskan seluruhnya untuk kegiatan fisik melainkan dapat dialokasikan pemberdayaan masyarakat desa.
"Saya sarankan masing-masing pemerintah desa, penggunaan Dana Desa jangan semuanya untuk kegiatan fisik melainkan sebagian dialihkan dana pemberdayaan agar mampu membantu meningkatkan kesejahteraan warga desa," ujarnya.
Berita Terkait
"Bang Ayi" dan krisis listrik di Pulau Nangka
14 jam lalu
Pj Bupati Bangka: Hari Pahlawan momentum untuk saling membantu
10 November 2024 14:44
Bupati Bangka Tengah minta penanganan stunting dilakukan secara masif
5 November 2024 22:20
Pjs Bupati ajak masyarakat Bangka Selatan gunakan hak pilih
28 Oktober 2024 18:51
Pjs Bupati Bangka Selatan ajak pemuda jauhi narkoba dan judi online
28 Oktober 2024 15:22
Bupati Bangka Selatan ajak warga ikut lestarikan cagar budaya
28 Oktober 2024 12:47
Bangka Barat ajak pemuda gali potensi wisata
25 Oktober 2024 08:55
Pj Bupati Bangka: Hari Santri momentum tingkatkan kecintaan tanah air
22 Oktober 2024 20:09