Pangkalpinang (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung meminta Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah VII Provinsi Sumatera Selatan dan Babel menambah jumlah lampu penerangan jalan umum (PJU) di sejumlah ruas jalan nasional.
"Saya berharap BPTD Wilayah VI dapat menambah lampu PJU di ruas jalan nasional, antara lain jalan yang menghubungkan Pelabuhan Sadai-Toboali di Kabupaten Bangka Selatan dan ruas jalan Muntok-Pelabuhan Tanjungkalian di Bangka Barat," kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Babel Asban Aris di Pangkalpinang, Jumat.
Menurut dia, ruas jalan di dua lokasi tersebut sampai saat ini masih banyak yang gelap dan membutuhkan tambahan lampu PJU.
Asban mengatakan penerangan jalan umum di wilayah ruas jalan yang menjadi pengembangan Pelabuhan Tanjungkalian dan Pelabuhan Sadai harus dilakukan segera untuk mendukung pengembangan pelabuhan tersebut.
Dengan adanya penerangan di jalan umum dan pusat perekonomian yang memadahi diharapkan mampu menjadi penunjang aktivitas ekonomi masyarakat dalam penggunaan infrastruktur jalan yang telah dibangun dan menjadi penunjang aktivitas terutama di malam hari.
Oleh sebab itu Dishub Babel meminta dukungan dari BPTD Wilayah VII Sumsel-Babel untuk mendukung hal tersebut ke Kementerian Perhubungan RI.
Kepala Balai BPTD Wilayah VII Sumsel Babel Denny mengatakan, pihaknya akan melakukan koordinasi secara internal dan menampung usulan yang telah disampaikan Dishub Babel yang menjadi kewenangan BPTD Wilayah VII Sumsel-Babel.
"Kita akan koordinasi secara internal terkait hal ini karena sebelumnya Dishub Babel juga sudah mengusulkan permohonan penerangan jalan di ruas jalan tersebut," ujarnya.
Berita Terkait
Momentum Harhubnas 2023, Dishub Babel prioritaskan konektivitas antar pulau
25 September 2023 13:14
Babel sosialisasi penyesuaian tarif penumpang angkutan darat
14 Juni 2023 16:55
Tarif angkutan penumpang AKDP naik Rp340 rupiah per kilometer
14 Juni 2023 13:10
Dishub Babel ajak maskapai penerbangan ikut menjaga laju inflasi
9 Mei 2023 16:37
Arus mudik - Dishub Babel kerahkan sebanyak 20 personel di Posko Pelabuhan Tanjungkalian
16 April 2023 14:43
Arus mudik - Dishub Babel Antisipasi Lonjakan Penumpang di Tanjung Kalian
16 April 2023 13:00
Tujuh fokus utama Dishub Babel hadapi arus mudik Idul Fitri 1444 Hijriah
10 April 2023 21:28
Dishub Babel imbau masyarakat lakukan mudik dengan kendaraan umum
10 April 2023 15:00