Sungailiat (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan ramp check atau inspeksi keselamatan rutin untuk puluhan kendaraan umum di terminal Sungailiat, Kabupaten Bangka.
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Bangka Belitung, M.Haris AR AP mengatakan ramp check akan dilakukan di semua terminal kendaraan umum berada, untuk memastikan keamanan dan keselamatan para penumpang yang menggunakan jasa kendaraan umum.
"Semua kita cek , dari sistem teknis kendaraan itu dan kelengkapan surat-surat kendaraan. Teknis kendaraan itu rem, ban, spion, lampu semuanya dicek," kata Haris dalam keterangan rilis yang diterima, Selasa.
Haris mengatakan di terminal Sungailiat Bangka ada sembilan kendaraan yang akan mengangkut penumpang dan semua kelengkapan kendaraan di perhatikan seperti ada tidak dongkrak, pemecah kaca, dan APAR jika di bus.
"Dan dari segi kelayakan untuk jalan kendaraan, masih layak kendaraan dan pajak-pajak lunas semu tidak. Dan kita beri masukan misal bannya kurang bagus, minta digantikan. Lampunya tidak hidup, lampu jauh lampu dekat minta diperbaiki. Itu semua, ada di berita acara ramp checknya," terang Haris.
Haris menambahkan, pihaknya juga melakukan pengecekan terhadap semua sopir kendaraan umum, apakah ada pengaruh obat-obatan dan lain sebagainya, yang bisa mengakibatkan keamanan dalam mengantar penumpang.
"Ramp check menjadi kegiatan yang rutin dilakukan, khususnya saat menjelang hari-hari besar seperti hari raya Imlek, bulan ramadan atau Idul Fitri," tutupnya.
